Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

Haruskah Pasutri Berhubungan Seks Setiap Hari?

Haruskah pasangan suami istri berhubungan seks setiap hari agar kehidupan rumah tangga tetap terjaga?

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 30 Jul 2019, 23:00 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2019, 23:00 WIB
Seks atau Berhubungan Intim
Ilustrasi Foto Berhubungan Intim atau Seks (iStockphoto)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Hubungan seks menjadi salah satu aktivitas yang mempererat suatu hubungan pasangan suami istri. Melakukannya secara rutin punya manfaat luar biasa bagi hubungan rumah tangga.

Menurut pakar kencan daring Julie Spira, berhubungan seks secara teratur membantu Anda tetap bahagia dan sehat, baik secara fisik maupun mental.

"Seks adalah pengalaman terikat yang membuat pasangan tetap terhubung dan tanpa itu, hubungan bisa menderita. Bahkan, jika Anda lelah dari jadwal kerja yang menegangkan, pastikan menemukan waktu seksi di akhir pekan bersama pasangan," kata Spira seperti dikutip dari Elite Daily pada Selasa (30/7/2019).

Namun, agar benar-benar bisa mengikat hubungan antar pasangan, haruskah pasutri bercinta setiap hari?

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

Haruskah Setiap Hari?

Ilustrasi seks (iStockphoto)
Ilustrasi seks (iStockphoto)... Selengkapnya

Frank Kermit, pakar kencan dan hubungan mengatakan bahwa tidak ada jumlah tepat untuk berhubungan seks dalam seminggu.

"Tidak ada angka rahasia ajaib," kata Kermit.

Dia mengatakan, seberapa sering pasutri berhubungan intim terserah pada tiap-tiap pasangan. Kermit mengatakan, untuk menentukannya dengan cara yang paling masuk akal adalah berdasarkan kebutuhan seksual masing-masing dan batas-batas seksual pribadi.

Luangkan Waktu untuk Berhubungan Seks

Ciuman di leher - cupang - seks (iStockphoto)
Ilustrasi cupang - ciuman di leher - seks (iStockphoto)... Selengkapnya

Spira mengatakan bahwa setiap pasangannya memiliki preferensi masing-masing. Ada yang senang melakukannya setiap hari, ada juga yang sekitar tiga kali seminggu.

"Menurut pendapat saya, jika Anda bersama, seminggu tidak boleh berlalu tanpa hubungan seks kecuali seseorang sedang sakit atau keluar kota," katanya.

Spira mengatakan, yang terpenting adalah kepuasan baik pada diri Anda dan pasangan.

"Intinya adalah, tidak ada jawaban tentang seberapa sering Anda berhubungan seks, tapi jika Anda melihat kehidupan seks menurun, saatnya untuk meningkatkan agar tetap terhubung dengan pasangan Anda," kata Spira.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya