Salat Tarawih dan Bukber Sudah Diperbolehkan, Dokter Ingatkan Hal Ini agar Aman

Ramadhan kali ini cukup berbeda dengan tahun sebelumnya lantaran kini pemerintah sudah memperbolehkan adanya salat tarawih di masjid, buka bersama (bukber), bahkan mudik.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 03 Apr 2022, 19:15 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2022, 16:25 WIB
Masjid Agung Al-Azhar Jakarta Gelar Sholat Tarawih
Umat Muslim Sholat Tarawih di Masjid Agung Al-Azhar, Jakarta, Jumat (1/4/2022). Masjid Al-Azhar memulai Sholat Tarawih, Jumat malam (1/4), sesuai perhitungan wujudul hilal Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah yang menetapkan awal Ramadhan 2 April 2022. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta Ramadhan kali ini cukup berbeda dengan tahun sebelumnya lantaran kini pemerintah sudah memperbolehkan adanya salat tarawih di masjid, buka bersama (bukber), bahkan mudik.

Terkait hal ini, dokter spesialis penyakit dalam Dirga Sakti Rambe mengatakan bahwa masyarakat harus meminimalisasi risiko karena apapun yang dilakukan di masa pandemi COVID-19 pasti ada risiko tertular COVID-19.

“Jadi walaupun kita sudah mulai melonggarkan berbagai aktivitas, memperbanyak sosialisasi, tetap kita lakukan dengan aman,” kata Dirga dalam Virtual Class Liputan6.com (30/3/2022).

Ia memberi contoh, saat salat tarawih, Majelis Ulama Indonesia (MUI) sudah mengimbau untuk salat dengan shaf yang rapat. Jika demikian, maka penggunaan maskernya harus ditingkatkan.

“Jadi kita ingatkan kanan kiri kita, kan suka ada yang lupa pakai masker mungkin lupa habis wudhu, itu sangat penting.”

Simak Vdieo Berikut Ini

Perlu Ada Kesadaran

Dirga juga menambahkan, di saat berbagai pelonggaran sudah mulai diterapkan maka kesadaran diri juga perlu ditingkatkan.

“Kalau ada yang menunjukkan gejala batuk, pilek, jangan memaksakan diri datang ke masjid, jangan menularkan pada orang lain.”

“Atau kita tahu di kiri kanan kita ada jamaah yang pilek, sudah deh kita saja yang ngalah, kita saja yang pindah.”

Ia juga berpesan pada para pengurus masjid untuk memastikan bahwa pintu, jendela, atau ventilasi masjid dibuka agar sirkulasi udara berjalan dengan baik.

“Buat pengurus masjid upayakan pintu, jendela, dan ventilasi bisa dibuka. Mau tidak mau, suka tidak suka sekarang kita sedang ada di masa transisi dan kita yang harus pintar-pintar menyesuaikan diri,” tutup Dirga.

Infografis Sudah Vaksinasi COVID-19, Yuk Tetap Taat Protokol Kesehatan

Infografis Sudah Vaksinasi Covid-19, Yuk Tetap Taat Protokol Kesehatan. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Sudah Vaksinasi Covid-19, Yuk Tetap Taat Protokol Kesehatan. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya