Janji Papa Dali Suami Jennifer Coppen untuk Mukbang sama Kamari Tidak Akan Pernah Terwujud

Papa Dali dikenal sebagai sosok ayah yang begitu sayang pada anak perempuannya, Kamari. Hal tersebut terlihat dalam unggahan terakhirnya.

oleh Ade Nasihudin Al Ansori diperbarui 19 Jul 2024, 10:13 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2024, 10:09 WIB
Janji Papa Dali Suami Jennifer Copen untuk Mukbang sama Kamari Tidak Akan Pernah Terwujud
Janji Papa Dali Suami Jennifer Copen untuk Mukbang sama Kamari Tidak Akan Pernah Terwujud. Foto: tangkapan layar Tiktok @papadali.

Liputan6.com, Jakarta Yitta Dali Wassink atau akrab disapa Papa Dali meninggal dunia akibat kecelakaan tunggal di Jalan Sunset Road, Seminyak, Kabupaten Badung, Bali.

Kecelakaan yang dialami suami aktris Jennifer Coppen terjadi pada Kamis 18 Juli 2024 dini hari, sekitar pukul 02.00 WITA. Sementara, kabar Papa Dali mengembuskan napas terakhir disampaikan Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi di Denpasar Bali, Jumat (19/7/2024).

Pria yang menikah dengan Jennifer Coppen pada 10 Oktober 2023 dikenal sebagai sosok ayah yang begitu sayang pada anak perempuannya, Kamari.

Bahkan, dalam unggahan terakhir di akun TikTok-nya @dali.wassink, ia membuat konten masak untuk putrinya.

Mash potato chicken for Kamari,” tulis Papa Dali.

Pria yang baru menginjak usia 22 itu pun memberitahu resep masakannya langkah demi langkah.

“Mari masak dengan Papa Dali, aku tak tahu apa yang akan kita bikin hari ini, semacam mash potato untuk Kamari. Kita punya kentang, wortel, bawang. Pertama kita rebus wortelnya dan tambahkan daging ayam yang sudah dihaluskan. Dan ya, mari coba campurkan semuanya untuk kita buat makanan,” kata Papa Dali dalam bahasa Inggris.

Video masak-masak sederhana itu terlihat hangat lantaran keluarga tercinta ikut turun ke dapur dan memerhatikan aktivitas Papa Dali.

 

Video Masak Terakhir Bersama Ibu, Adik, dan Kamari

8 Potret Perjalanan Cinta Jennifer Coppen dan Dali Wassink, Terpisah oleh Maut
Jennifer Coppen dan Dali Wassink. (sumber: Instagram/dali.wassink)

Di tengah proses masak, adik perempuannya turun ke dapur sambil menggendong Kamari yang tengah memakan wortel.

Sang ibu pun turut menghampiri dan bertanya “Apa ini?” sambil beberapa kali memberi arahan agar masakannya lebih sempurna.

“Dia di sini, juru masak yang asli, dia bisa membantuku sekarang,” kata Papa Dali saat ibunya datang.

Setelah makanannya matang, sang adik pun diberi kesempatan untuk mencicip, bak tak menduga, sang adik mengakui bahwa masakan kakaknya lezat.

What! It’s good,” kata sang adik sambil tertawa.

Dali pun yakin bahwa masakannya enak dan menyebut: Sukses!

Lalu, dalam video tersebut Dali menuliskan: Kamari mukbang besok ya guys

Tak Ada Lagi Konten Mukbang dengan Kamari

8 Potret Perjalanan Cinta Jennifer Coppen dan Dali Wassink, Terpisah oleh Maut
Jennifer Coppen dan Dali Wassink. (sumber: Instagram/jennifercoppenreal20)

Dalam video-video sebelumnya, Papa Dali mulai membuat konten mukbang bersama Kamari. Makanan yang disantap tentu yang dimasak sendiri olehnya.

Di awal, Papa Dali memasak menu pasta brokoli dan di akhir video, ia menyuapi putri pertamanya.

Kamari terlihat menikmati masakan sang Papa dan makan dengan lahap. Sementara, Papa Dali tersenyum ketika melihat sang anak menyukai makanan yang ia buat sendiri.

She loves it,” ucapnya.

Warganet Turut Berduka

Dali Wassink Suami Jennifer Coppen Meninggal Dunia
Kabar Yitta Dali Wassink suami Jennifer Coppen meninggal dunia. (Instagram @jennifercoppenreal20)

Video kebersamaan Papa Dali dan Kamari pun mendapat banyak respons dari warganet. Banyak yang tidak menyangka bahwa sosok ayah muda itu sudah berpulang.

“Ya Allah Kamari sayang, masih enggak percaya Papa Dali secepat itu perginya.”

“Besok pas bangun tidur kalau Kamari nyariin Papa Dali di mana, gimana ya ☹.”

Warganet pun membahas soal video mukbang yang dijanjikan Papa Dali untuk Kamari, yakni makan mash potato seperti yang dibuat di video terakhir.

“Mana katanya video mukbangnya mau dipos sekarang ya,” kata warganet dengan emot menangis.

“Bener, padahal lagi nungguin,” kata warganet lain dengan emot sedih.

“Iya kak mana aku masih nunggu part duanya lagi ☹.”

“Real, padahal udah nungguin banget Kamari mukbang.”

“Bayangin Kamari gede nonton VT bapaknya sama dia semua aaaaa sedih banget.”

Infografis Peranan Penting Orang Tua dalam Pengasuhan Anak (Parenting)
Infografis peranan penting orang tua dalam pengasuhan anak (parenting) Source: Kementerian Sosial Reublik Indonesia
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya