Ada yang menarik dari suvei yang dilakukan oleh situs kencan AshleyMadison.com. Menurut situs tersebut, para pria butuh kurang dari 36 jam dari setia hingga akhirnya selingkuh.
Pada laman yang ditulis Huffingtonpost, Minggu (18/8/2013) situs tersebut mencatat, pria mendaftar di situs kencan pada pukul 08.30-10.00, kemudian jika menemukan wanita yang cocok maka hal tersebut akan berlanjut hingga makan siang, malam dan keesokan harinya.
CEO AshleyMadison.com, Noel Biderman mengatakan bahwa selingkuh bisa menjadi lebih mudah berkat teknologi yang semakin canggih.
"Berkat keajaiban teknologi modern, masa depan pernikahan Anda bisa terancam," ujar Noel.
Hal ini tentu bukan studi pertama yang meneliti perselingkuhan. Sebuah studi sebelumnya yang dilakukan tahun lalu menemukan bahwa alasan paling umum orang selingkuh adalah karena ketidakpuasan emosional dalam hubungan pernikahannya.
(Fit/Igw)
Pada laman yang ditulis Huffingtonpost, Minggu (18/8/2013) situs tersebut mencatat, pria mendaftar di situs kencan pada pukul 08.30-10.00, kemudian jika menemukan wanita yang cocok maka hal tersebut akan berlanjut hingga makan siang, malam dan keesokan harinya.
CEO AshleyMadison.com, Noel Biderman mengatakan bahwa selingkuh bisa menjadi lebih mudah berkat teknologi yang semakin canggih.
"Berkat keajaiban teknologi modern, masa depan pernikahan Anda bisa terancam," ujar Noel.
Hal ini tentu bukan studi pertama yang meneliti perselingkuhan. Sebuah studi sebelumnya yang dilakukan tahun lalu menemukan bahwa alasan paling umum orang selingkuh adalah karena ketidakpuasan emosional dalam hubungan pernikahannya.
(Fit/Igw)