Ingin Fokus, 7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier

Para artis Tanah Air memilih untuk fokus berkarier dan menundan pendidikan.

oleh Afifah Cinthia Pasha diperbarui 08 Agu 2019, 15:30 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2019, 15:30 WIB
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier

Liputan6.com, Jakarta Dunia keartisan memang dianggap selalu menawarkan hasil yang menjanjikan. Kehidupan mewah dan glamor adalah makanan sehari-hari para artis. Menjadi seorang artis mungkin terlihat menyenangkan. Punya banyak penggemar dan kehidupan yang gemerlap. Tapi menjadi seorang artis tentu bukan hal yang mudah. Selain dituntut untuk memiliki penampilan yang menawan, mereka juga punya jadwal yang sangat padat.

Apalagi jika sudah sangat terkenal, pasti jadwal syuting, pemotretan, dan lain-lain sudah menumpuk. Dengan banyaknya kegiatan syuting baik on air maupun off air, pekerjaan artis Indonesia bisa dibilang butuh pengorbanan waktu yang lebih. Mereka juga dituntut untuk profesional dan tepat waktu. Tak heran jika mereka harus mengorbankan banyak hal, seperti waktu, kebersamaan dengan keluarga, hingga pendidikan.

Padatnya jadwal syuting dan menghabiskan banyak waktu di lokasi syuting dari pagi hingga pagi, membuat selebriti harus menunda dahulu cita-citanya di bangku kuliah. Berikut 7 artis yang tunda pendidikan demi karier yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (8/8/2019).

1. Aliando Syarief

[Bintang] Aliando Syarief
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier

Aliando Syarief adalah artis keturunan Arab yang namanya melambung sejak membintangi sinetron Ganteng Ganteng Srigala. Sejak kariernya mulai naik, tentu banyak job datang ke artis berusia 23 tahun ini. Sayangnya, kesibukannya di dunia hiburan membuat Aliando memilih tak melanjutkan kuliah dulu hingga kini.

Ia pun fokus berkarier di bidang akting sekaligus musik. Namun baru-baru ini, Aliando justri membeberkan bahwa dirinya telah berhenti sekolah di bangku kelas 2 SMA demi kariernya saat itu.

2. Amanda Manopo

[Bintang] Amanda Manopo
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Daniel Kampua/bintang.com)

Karier Amanda Manopo melambung sejak membintangi sinetron Mermaid in Love. Ia pun kini sedang sibuk sinetron stripping dan tak punya cukup waktu untuk memulai pendidikan ke perguruan tinggi.

Meski baru menunda kuliah dua tahun terakhir ini, Amanda sendiri pernah mengungkapkan akan fokus kuliah saja nantinya tanpa kesibukan shooting. Ia pun memaparkan bahwa dirinya berniat mengenyam pendidikannya ke luar negeri.

3. Tatjana Saphira

Tatjana Saphira/Instagram
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Tatjana Saphira/Instagram)

Tatjana Saphira merupakan salah satu artis Indonesia yang memilih untuk fokus di dunia hiburan Indonesia. Setelah lulus dari SMA HighScope Indonesia Institute, hinga kini mantan kekasih Herjunot Ali ini belum melanjutkan pendidikannya ke tingkat sarjana.

4. Chelsea Islan

Chelsea Islan
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Liputan6.com/IG/chelseaislan)

Sejak lulus SMA 6 tahun lalu, Chelsea belum memantapkan pilihannya untuk melanjutkan kuliah hingga kini. Ia pernah mencicipi bangku kuliah beberpa semester, setelah itu ia terpaksa keluar karena kesibukannya di dunia hiburan.

5. Brandon Salim

[Fimela] Brandon Salim
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Adrian Putra/Fimela.com)

Ingin mengikuti jejak sang ayah Ferry Salim, rupanya membuat Brandon harus menunda pendidikannya dahulu. Sejak lulus dari bangku SMA beberapa tahun yang lalu, Brandon masih sulit membagi waktunya untuk kuliah dan pekerjaan.

6. Syifa Hadju

Masih Remaja, 6 Aktris ini Sukses Bintangi Film
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Liputan6.com/IG/syifahadjureal)

Artis cantik Syifa Hadju mulai dikenal sejak membintangi sinetron Mermaid in Love pun kini menunda pendidikannya. Sejak lulus SMA dua tahun lalu, kini Syifa yang dikabarkan dekat dengan Rizki Nazar ini belum juga mendaftarkan dirinya untuk belajar ke jenjang universitas. Nampaknya, Syifa masih fokus berkarier di dunia hiburan.

7. Manohara Odelia

[Bintang] Manohara
7 Artis Ini Rela Tunda Pendidikan Demi Karier (Instagram/manodelia)

Memulai kariernya menjadi seorang model dan namanya mulai dikenal publik, rupanya membuat karier Manohara terus melambung. Kesibukannya menjadi artis dan tak bisa membagi waktu membuat dirinya belum melanjutkan pendidikan formalnya. Ia menganggap bahwa dunia hiburan tak akan selamanya berpihak padanya, sehingga ia memilih untuk fokus.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya