11 Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh, Kaya Nutrisi

Manfaat buah pala untuk kesehatan dipengaruhi oleh kandungan nutrisinya yang melimpah.

oleh Husnul Abdi diperbarui 13 Mei 2020, 12:15 WIB
Diterbitkan 13 Mei 2020, 12:15 WIB
Buah Pala
Buah Pala (sumber: iStock)

Liputan6.com, Jakarta Manfaat buah pala sebagai salah satu rempah-rempah tidak hanya sebagai bahan tambahan pada masakan. Buah pala juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Kamu bisa menemukan pala dalam bentuk biji utuh, namun pala lebih sering dijual sebagai rempah-rempah.

Manfaat buah pala untuk kesehatan dipengaruhi oleh kandungan nutrisinya yang melimpah. Dalam 100 gram buah pala terdapat 525 kalori. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan beragam nutrisi sehat lainnya pada rempah-rempah satu ini.

Berikut kandungan nutrisi yang terdapat pada 100 gram buah pala menurut Angka Kecukupan Gizi, lemak total: 36 gram atau 56 persen dari AKG harian, Protein: 6 gram atau 12 persen dari AKG, Sodium: 16 miligram atau 1 persen dari AKG, Zat besi: 17 persen dari AKG, Kalsium: 18 persen dari AKG, Vitamin A: 2 persen dari AKG, dan Vitamin C: 5 persen dari AKG.

Berikut Liputan6.com rangkum tentang manfaat buah pala dari berbagai sumber, Rabu (13/5/2020).

Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh

Masuk Angin
Masuk Angin / Sumber: iStockphoto

Mengurangi Rasa Sakit

Manfaat buah pala yang pertama adalah untuk mengurangi rasa sakit. Hal ini dipengaruhi oleh salah satu komponen buah pala yang mirip dengan mentol, dan memiliki fungsi mampu menghilangkan rasa sakit secara alami.

Oleh karena itu, dengan menambahkannya sebagai bumbu masakan, kamu bisa mengurangi rasa sakit yang berkaitan dengan luka, ketegangan, dan peradangan kronis dari kondisi seperti arthritis.

Menghilangkan Masuk Angin

Manfaat buah pala selanjutnya adalah untuk menghilangkan masuk angina. Kandungan minyak atsiri di dalam buah pala bisa menghilangkan masuk angin dan menghangatkan badan. Caranya buah pala direbus dengan air kemudian air rebusan itu diminum. Cara ini hampir sama dengan minum rebusan jahe.

Menambah Nafsu Makan

Jika kamu mempunyai nafsu makan yang rendah, kandungan enzim lipase pada buah pala bermanfaat untuk menambah atau meningkatkan nafsu makan. Hal ini cocok bila dikonsumsi anak-anak yang memiliki nafsu makan yang rendah.

 

Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh

kesehatan otak
kesehatan otak (sumber: istockphoto)

Menyehatkan Otak

Manfaat buah pala berikutnya adalah untuk menjaga kesehatan otak. Kandungan meristin dan macelignan yang ada dalam buah pala dapat mengurangi kerusakan sistem saraf dan fungsi kognitif. Kondisi ini biasanya dialami oleh pasien demensia atau penyakit Alzheimer.

Senyawa pada buah pala ini memperlambat efek kerusakan tersebut dan menjaga otak tetap berfungsi dengan normal. Buah pala juga dapat meningkatkan konsentrasi dan menghilangkan kelelahan serta stres.

Mengendalikan Tekanan Darah

Manfaat buah pala selanjutnya dipengaruhi oleh kandungan mineral di dalamnya. Kandungan mineral dalam buah pala efektif dalam menjaga fungsi organ. Kalium yang terkandung dalam buah pala, dapat membantu meregangkan pembuluh darah, sehigga dapat mengurangi tekanan darah dan menurunkan ketegangan pada sistem kardiovaskular.

Selain itu, kalsium yang ditemukan dalam buah pala dapat meningkatkan kesehatan tulang dengan berperan pada perbaikan dan pertumbuhan, serta mengurangi gejala osteoporosis. Kandungan zat besi dapat meningkatkan jumlah sel darah merah dan mengurangi kemungkinan kamu terkena gejala kekurangan zat besi atau anemia.

Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh

mulut
mulut./ Photo by Timothy Dykes on Unsplash

Mengatasi Masalah Pencernaan

Manfaat buah pala selanjutnya dipengaruhi oleh kandunagn seratnya. Serat yang terdapat pada buah pala dapat merangsang proses pencernaan dengan mendorong gerakan peristaltik pada otot polos usus.

Kandungan serat pada buah pala juga dapat membantu masalah pencernaan seperti diare, sembelit, dan perut kembung. Selain itu, Kandungan zat saponin pada buah pala diyakini bisa meredakan dan menurunkan asam lambung di dalam tubuh.

Menyehatkan Mulut

Manfaat buah pala juga bisa dirasakan pada bagian gigi dan mulut. Sifat antibakteri yang dimiliki buah pala, secara efektif dapat membantu membersihkan bakteri penyebab bau mulut atau yang disebut juga dengan halitosis.

Selain itu, buah pala juga dapat meningkatkan kekebalan gusi dan gigi. Bahkan dapat mengobati masalah gusi dan sakit gigi. Hal inilah yang membuat buah pala sering digunakan sebagai bahan tambahan dalam pasta gigi atau obat kumur herbal.

Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh

Liputan 6 default 3
Ilustraasi foto Liputan 6

Detoksifikasi Racun

Detoks merupakan proses pengeluaran racun atau toksin yang ada di dalam tubuh. Banyak tanaman yang bisa digunakan untuk mendetoks tubuh salah satunya adalah buah pala.

Kandungan senyawa kimia pada buah pala dipercaya dapat mendetoks racun dan juga toksin yang ada di dalam tubuh, terutama racun yang terdapat pada ginjal dan hati. Selain itu, senyawa aktif yang terkandung di dalamnya dapat membantu melarutkan batu ginjal dan meningkatkan fungsi dari ginjal dan hati.

Meningkatkan Sistem Imun

Manfaat buah pala berikutnya adalah bisa meningkatkan sistem imun di dalam tubuh. Kandungan berbagai vitamin salah satunya vitamin C dalam buah pala dipercaya bisa meningkatkan sistem imun sehingga tubuh akan terhindar dari berbagai penyakit yang bisa menyerang.

Manfaat Buah Pala untuk Kesehatan Tubuh

Liputan 6 default 3
Ilustraasi foto Liputan 6

Mengatasi Insomnia

Manfaat buah pala selanjutnya adalah mengatasi insomnia. Susah tidur atau insomnia bisa di atasi dengan rebusan buah pala. Rebusan ini diyakini akan memperbaiki kualitas tidurmu sehingga bisa mengatasi insomnia yang kamu derita.

Buah pala mengandung magnesium yang tinggi. Magnesium adalah mineral yang sangat penting dalam tubuh dalam mengurangi ketegangan saraf bahkan merangsang pelepasan serotonin, untuk menciptakan rasa rileks. Serotonin berubah menjadi melatonin di otak, yang merupakan pendorong tidur, sehingga membantu kamu mengatasi insomnia atau kegelisahan di malam hari.

Menyehatkan Kulit

Umumnya, buah pala diaplikasikan pada kulit dengan dicampur oleh air atau madu. Manfaat buah pala ini tentunya sangat baik untuk perawatan kulit kamu. Buah pala mampu mengurangi peradangan dan iritasi pada kulit, meningkatkan kelembapan kulit, serta mengurangi bekas jerawat, cacar atau bisul.

Buah pala mengandung zat scolopetin yang mampu menghentikan peradangan pada kulit. Bekas cacar, dan bisulan bisa dihilangkan dengan buah pala, sehingga kulit akan menjadi lebih halus lagi.

Cara menggunakannya adalah dengan memarut buah pala kemudian dicampur dengan madu dan air. Balurkan ke lokasi yang diinginkan dan diamkan selama kurang lebih 30 menit. Jika sudah, bilaslah dengan air hangat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya