Heboh Beredar Video Rusa Besar Berlari di Atas Air, Bikin Takjub

Seekor rusa besar nampak menapak di atas air ketika menyeberangi sebuah sungai.

oleh Mardella Savitri Murtisari diperbarui 11 Okt 2020, 14:45 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2020, 14:45 WIB
Heboh Beredar Video Rusa Besar Berjalan Di Atas Air
Heboh Beredar Video Rusa Besar Berjalan Di Atas Air. (Sumber: TikTok/kristy_234)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ketika melihat unggas seperti angsa dan bebek mengapung di atas air, mungkin sudah menjadi pemandangan yang biasa. Namun, pernahkah anda menyaksikan moose atau spesies rusa besar berjalan di atas air?

Hal tersebut kini tengah menjadi perbincangan hangat oleh warganet. Pasalnya, baru-baru ini ada sebuah video singkat yang menunjukkan bahwa ada seekor rusa yang nampak sedang berlari dengan kencang di atas air.

Video yang pertama kali dibagikan oleh warganet @kristy_234 di akun TikToknya tersebut lantas menjadi viral. Banyak yang terkejut sekaligus merasa takjub ketika menyaksikan video berdurasi 15 detik tersebut

Berikut ini merupakan kisah selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh liputan6.com, Minggu (11/10/2020).

Rusa besar berlari di atas air

@kristy_234

Cow moose #fyp #alaska

♬ How You Like That - BLACKPINK

Dalam video berdurasi 15 detik tersebut, nampak seekor Moose atau rusa spesies besar asal Amerika Utara yang tengah berlari menyeberangi sungai. Hewan tersebut nampak seolah-olah menapak di atas air dan tidak tenggelam. Dilansir dari video unggahan @kristy_234 ini, meski tak diketahui dimana lokasi pastinya namun kejadian itu berlangsung di salah satu sungai di Alaska.

Respon warganet

Heboh Beredar Video Rusa Besar Berjalan Di Atas Air. (Sumber: TikTok/kristy_234)
Heboh Beredar Video Rusa Besar Berjalan Di Atas Air. (Sumber: TikTok/kristy_234)... Selengkapnya

Video ini pun menuai berbagai respon dari warganet TikTok. Ada yang merasa takjub, namun ada pula yang merasa bahwa hal tersebut merupakan rekayasa, bahkan ada juga yang menyebutkan bahwa kejadian tersebut terjadi di sungai yang dangkal.

"Jika terjadi di sungai yang dangkal, lantas bagaimana kapal tersebut bisa berjalan?" tulis seorang warganet @xoxo_Lov24

"Wah apakah dia Sven yang mengundurkan diri dari film Frozen??" tulis @Rachelx_.

"Jika hewan ini memang bisa berjalan di atas air, dia benar-benar menakjubkan" tulis @Jacksonville.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya