7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala

Penggantian nama Facebook jadi Meta curi perhatian netizen global.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 29 Okt 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2021, 20:00 WIB
7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/9GAG//thewininglooser)

Liputan6.com, Jakarta Penekanan visi Mark Zuckerberg terhadap metaverse sebagai masa depan internet sepertinya semakin nyata. Bahkan, kini ia memilih mengubah nama Facebook Inc menjadi Meta Platform Inc. atau yang disingkat Meta.

Tentu saja adanya perubahan nama Facebook menjadi Meta ini menyedot perhatian dunia. Bahkan, kata Facebook dan Meta menjadi trending topik dalam satu hari ini (29/10/2021). Mark Zuckerberg sendiri diketahui telah mengeluarkan biaya sebesar US$10 miliar atau sekitar Rp 141,6 triliun untuk proyek metaverse.

Adanya Facebook yang diganti menjadi Meta oleh Mark Zuckerberg ini pun membuat banyak orang merasa khawatir. Pasalnya, saat ini tak sedikit adanya kebocoran data pribadi pengguna media sosial secara online. Bahkan, sebelumnya data 530 juta pengguna Facebook sempat bocor dan membuat resah banyak pihak.

Munculnya pergantian nama ini pun menuai berbagai reaksi dari netizen. Bahkan, tak sedikit pula yang membuat meme dan membagikan ke media sosial. Meme sendiri dibuat oleh para netizen untuk menyindir sang pendiri Facebook, Mark Zuckerberg atas ambisinya terhadap metaverse.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa meme ala netizen soal pergantian nama Facebook menjadi Meta, Jumat (29/10/2021).

1. Penggantian nama Facebook menjadi Meta menjadi perbincangan netizen secara global.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/9GAG)

2. Kini, orang-orang pun diharuskan terbiasa dengan nama Meta.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/EbiWanKenobi)

3. Netizen pun merasa heran dengan langkah Mark Zuckerberg yang bukannya menyelesaikan permasalahan Facebook justru memilih mengganti nama.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/Oane_)

4. Jangan sampai jadi seperti ini ya nantinya.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/iam_aleeraza)

5. Segala hal masih sama, hanya nama yang berbeda.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/iam_aleeraza)

6. Mungkin seperti ini gambaran masa depan dari metaverse.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/jatuur)

7. Berganti nama dan logo saja kok.

7 Meme ala Netizen Soal Facebook Ganti Nama Jadi Meta, Bikin Geleng Kepala
Meme Facebook jadi Meta (Sumber: Twitter/thewininglooser)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya