6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi

Terbaru, pasangan fenomenal ini datang ke acara Anugerah Lembaga Sensor Film 2021.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 21 Nov 2021, 13:30 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2021, 13:30 WIB
6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Usai menikah, Lesty Kejora dan Rizky Billar tak lekang dari sorotan media. Pasangan fenomenal ini selalu memamerkan kemesraan yang bikin penggemarnya baper. Beberapa waktu lalu, keduanya tampak hadir di beberapa acara penghargaan. Bahkan pedangdut yang sedang berbadan dua itu berhasil memboyong piala di AMI Awards 2021.

Sebelumnya, pasangan yang dikenal dengan panggilan Leslar ini bahkan tampil berduet menyanyikan lagu “Cinta Luar Biasa” milik Andmesh Kamaleng di acara salah satu e-commerce Indonesia. Terbaru, keduanya juga duet menyanyikan lagu “Cinta Sejati” di Anugerah Lembaga Sensor Film 2021 yang tayang di Indosiar.

Momen duet romantis di atas panggung itu pun menempati trending di YouTube. Hal itu juga yang membuat Leslar Lovers selalu setia mendukung mereka berdua. Sejak awal kebersamaannya, Lesty dan Billar selalu bersama menghadiri berbagai acara. Penampilan mereka pun kompak dan serasi.

Kini, dengan baby bump yang makin besar, juara satu musim pertama D'Academy itu tampil makin cantik dan percaya diri dengan Rizky Billar yang menjadi suami siaga untuknya. Berikut Liputan6.com rangkum dari Instagram keduanya, 6 potret penampilan Lesty Kejora dan Rizky Billar saat hadiri berbagai acara, Minggu (21/11/2021).

1. Dari awal kebersamaannya di acara Tukul Arwana One Man Show, Lesty dan Rizky Billar sudah tampil serasi, juga saat menjadi bintang tamu untuk yang kedua kalinya, kompak banget.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora/rizkybillar)... Selengkapnya

2. Keduanya juga tampil serasi saat di acara LIDA 2020. Kala itu, Lesty Kejora didapuk menjadi juri, sedangkan Rizky Billar menjadi pembawa acara bersama Irfan Hakim dan lainnya.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora)... Selengkapnya

3. Penampilan Leslar saat kondangan nih. Kompak banget saat hadir di pernikahan Atta dan Aurel. Begitu pun saat di pernikahan Ali Syakieb dan Margin Wieheerm, pose Leslar bikin baper.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora/rizkybillar)... Selengkapnya

4. Pakai busana berwarna pink, keduanya pun kompak saat menghadiri acara SCTV Award 2020.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora)... Selengkapnya

5. Perempuan kelahiran 1999 ini tampil glamor mengenakan dress abu-abu rancangan Andhita Siswandi di acara AMI Award 2021. Ia datang dengan digandeng sang suami, Rizky Billar.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora)... Selengkapnya

6. Tampil berduet di acara Anugerah Lembaga Sensor Film 2021, baby bump Lesty yang makin besar mencuri perhatian.

6 Potret Lesty Kejora dan Rizky Billar saat Hadiri Berbagai Acara, Tampil Serasi
Lesty Kejora dan Rizky Billar. (Sumber: Instagram/lestykejora)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya