Iqro 3, Media Belajar Membaca Al Quran yang Mudah dan Cocok untuk Anak

buku Iqro 3 untuk media anak belajar mengaji Al-Quran.

oleh Woro Anjar Verianty diperbarui 17 Feb 2023, 20:01 WIB
Diterbitkan 17 Feb 2023, 19:45 WIB
20160613-Penerbitan-Buku-Iqro-Yogyakarta-Boy
Pekerja menyusun lembaran buku iqro di Kota Gede, Yogyakarta, (13/6). Selama bulan ramadan produksi tetap berjalan untuk memenuhi permintaan masyarakat yang ingin belajar membaca alquran dengan cepat. (Liputan6.com/Boy Harjanto)

Liputan6.com, Jakarta Iqro 3 menjadi salah satu media yang kerap digunakan oleh orang tua untuk mengajari anaknya belajar mengaji Al Quran. Ketika anak belajar mengaji, umumnya mereka akan mengalami kesulitan jika langsung membaca langsung dari Al Quran. Hal ini karena ayat-ayat dalam Al Quran merupakan gabungan dari beberapa huruf arab yang dalam membacanya dan ada aturan yang harus diikuti.

Untuk mengatasi kesulitan yang ditemui anak ini, memulai belajar mengaji dengan Iqro 3 menjadi salah satu pilihan yang cocok untuk anak belajar mengaji. Dengan menggunakan Iqro 3, pemahaman anak akan aturan dan cara baca ayat-ayat dalam Al Quran akan terasah terlebih dahulu, sehingga anak bisa lebih mudah memahami cara membaca Al Quran yang baik dan benar melalui Iqro.

Cara belajar mengaji dengan Iqro 3 ini merupakan langkah yang tepat untuk mengenalkan bacaan Al-Qur’an yang benar dan baik. Mengajari anak jilid per jilid dengan sabar, akan membantu anak lebih mudah belajar mengaji. Iqro 3 merupakan jilid Iqro yang membantu anak belajar tentang panjang dan pendek suatu huruf dapat dibaca atau dikenal juga dengan Mad.

Lebih lengkapnya berikut ini telah Liputan6.com rangkum Iqro 3 dari anyflip.com pada Jumat (17/2/2023). 

Belajar Mengaji dengan Iqro 3

Mengintip Anak-Anak Punk Belajar Ngaji di Tebet
Seorang anak punk belajar mengaji dengan Iqro bersama Komunitas Tasawuf Underground di kolong flyover Tebet, Jakarta, Sabtu (8/12). Komunitas ini mengajak anak-anak punk dan anak jalanan kembali ke kehidupan yang baik. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Belajar Mengaji dengan Iqro 3

Iqro 3 merupakan Iqro yang mana didalamnya 3 halaman pertamanya terdapat huruf yang semuanya dibaca dengan pendek tidak boleh dipanjang panjangkan, sementra sebelahnya atau halaman duanya, anak akan belajar membedakan bacaan Mad (panjang) dan bukan MAD.

Iqro 3 halaman 1-2
Iqro 3 halaman 1-2, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 3-4
Iqro 3 halaman 3-4, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 5-6
Iqro 3 halaman 5-6, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 7-8
Iqro 3 halaman 7-8, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 9-10
Iqro 3 halaman 9-10, sumber : anyflip.com

Belajar Mengaji dengan Iqro 3

Iqro 3 halaman 11-12
Iqro 3 halaman 11-12, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 13-14
Iqro 3 halaman 13-14, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 15-16
Iqro 3 halaman 15-16, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 17-18
Iqro 3 halaman 17-18, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 19-20
Iqro 3 halaman 19-20, sumber : anyflip.com

Belajar Mengaji dengan Iqro 3

Iqro 3 halaman 21-22
Iqro 3 halaman 21-22, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 23-24
Iqro 3 halaman 23-24, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 25-26
Iqro 3 halaman 25-26, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 27-28
Iqro 3 halaman 27-28, sumber : anyflip.com
Iqro 3 halaman 29-30
Iqro 3 halaman 29-30, sumber : anyflip.com

Mengenal Huruf Hijaiyah dan Tanda Baca

1. Pengenalan Dasar Huruf Hijaiyah

Huruf hijaiyah adalah huruf ejaan bahasa arab sebagai bahasa asli Al-Qur'an. Bisa dikatakan bahwa huruf hijaiyah seperti huruf abjad (A B C D E) dalam Bahasa Indonesia. Sehingga jika kamu ingin lancar dalam membaca Alquran, kamu harus belajar dan mengerti huruf hijaiyah dan ejaannya.

Cara membaca Alquran untuk pengenalan dasar tentang huruf hijaiyah yang dimaksud adalah huruf hijaiyah yang digunakan dalam Al-Qur'an terdapat 29 macam dan jumlah huruf hijaiyah tersebut sudah termasuk Alif. 

2. Mengenal Tanda Baca (Harakat)

Setelah mempelajari huruf hijaiyah, kamu juga harus mengenal dan mempelajari tanda baca atau harakat dalam Al-Qur'an. Cara membaca Alquran tersebut dikarenakan tanda baca (harakat) ini berfungsi untuk menentukan bagaimana pengucapan huruf hijaiyah di Al-Qur'an.

Sebagai contoh, jika dalam Bahasa Indonesia terdapat A I U E O, maka di bahasa Arab ada harakat.

Adapun untuk pengenalan lebih detail mengenai tanda baca harakat ini, kamu bisa mencari di buku tajwid Alquran yang banyak dijual di toko buku, atau bisa belajar langsung ke Ustaz atau guru mengaji.

3. Mengenal Bacaan Tajwid Al Qur’an

Cara membaca Alquran dengan lancar selanjutnya ialah dengan lebih mengenal bacaan tajwid Alquran. Dan ilmu bacaan tajwid Alquran ini adalah ilmu yang digunakan untuk mengetahui bagaimana membunyikan huruf Alquran secara baik dan benar.

Seperti dibacakan secara mendengung, samar-samar atau jelas. Cara membaca Alquran secara sederhana bahwa bacaan tajwid ini bisa dikatakan sebagai Grammar nya dalam Bahasa Inggris. Dan adapun Grammar dalam Bahasa Arab sendiri antara lain bacaan Idzhar, bacaan Idgham, bacaan Iqlab dan masih banyak yang lainnya. 

4. Belajar Secara Sunguh-sungguh dan Rajin

Cara agar bisa membaca Alquran dengan cepat dan lancar selain langkah langkah di atas ialah, harus belajar dengan sungguh sungguh, rajin dan tidak putus asa. Karena harus selalu diingat bahwa dalam belajar membaca Alquran itu termasuk dalam ibadah dan akan mendapatkan pahala.

Oleh karena itu, sudah sangat pasti bahwa ikhtiar tersebut pastinya akan selalu diganggu oleh Setan dan pasti akan selalu ada halangannya seperti malas, mengantuk dan lain lain.

Namun harus selalu diingat sekali lagi bahwa ini termasuk ke dalam ibadah dan akan mendapatkan pahala sehingga harus belajar secara ikhlas dan rajin.

5. Mengetahui Isyarat Tanda Baca

Dalam cara membaca Alquran ada banyak sekali isyarat tanda baca, misalnya Mad Arid Lissukun dan Mad Wajib Muttasil. Mad arid lissukun adalah apabila ada huruf mad bertemu dengan salah satu huruf hijaiyah di akhir kalimat. Maka cara membacanya harus dimatikan dulu baru dipanjangkan.

Sedangkan Mad Wajib Muttashil adalah apabila ada huruf mad bertemu dengan hamzah pada satu kata, maka cara membacanya harus panjang lima harokat. 

6. Latihan atau Praktik Membaca Alquran

Cara membaca Alquran, kamu tidak akan bisa membaca Alquran dengan fasih, kalau tidak pernah mempraktekkannya secara langsung. Sebaiknya ketika sedang praktek membaca Alquran ada yang membimbing seperti guru ngaji atau orang tua kalian sendiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya