15 Jenis Minuman Kopi di Kafe serta Cara Membuatnya yang Benar

Jenis minuman kopi memiliki banyak varian rasa dengan cara meracik yang berbeda-beda.

oleh Husnul Abdi diperbarui 07 Jun 2023, 14:40 WIB
Diterbitkan 07 Jun 2023, 14:40 WIB
Jenis Minuman Kopi
Jenis Minuman Kopi (Sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Jenis minuman kopi saat ini sangat beragam. Pasalnya, minuman kopi sudah menjadi teman nongkrong banyak orang di kafe atau kedai kopi. Dulu mungkin kopi merupakan minuman yang identik dengan orang tua, tapi sekarang ini kopi sudah menjadi minuman yang sangat digemari oleh anak muda.

Kopi sekarang tidak hanya untuk sekadar penghilang kantuk. Mengkonsumsi kopi sudah menjadi tren dan gaya hidup bagi anak muda. Tidak heran kamu bisa menjumpai banyak sekali kedai kopi di sekitarmu.

Jenis minuman kopi memiliki banyak varian rasa dengan cara meracik yang berbeda-beda. Berbagai kedai kopi pun juga seakan berlomba-lomba dalam menawarkan produk dengan cita rasa kopi yang disukai pelanggannya. Bahkan, tidak jarang juga kedai kopi menawarkan produk dengan cita rasa kopi khas Indonesia yang memang banyak digemari.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (18/2/2020) ragam jenis minuman kopi serta cara meraciknya.

Jenis Minuman Kopi Murni

espresso
espresso/copyright: unsplash/andrea di

Espresso

Jenis minuman kopi ini merupakan kopi murni tanpa menggunakan campuran bahan apapun seperti susu atau gula. Espresso merupakan salah satu jenis minuman kopi yang mulai dikenal di Italia. Espresso dibuat dengan mesin brewing khusus.

Cara membuatnya adalah biji kopi diletakkan di dalam mesin brewing, lalu air dialirkan dengan tekanan tinggi. Proses ini menghasilkan ekstrak kopi. Jenis minuman kopi paling dasar ini biasanya disajikan dalam cangkir khusus espresso berukuran 30 mililiter sampai 118 mililiter. Espresso bertekstur pekat dan pahit, dengan buih putih di atasnya yang terbentuk dari tekanan minyak dalam biji kopi.

Americano

Pada dasarnya americano merupakan jenis minuman kopi yang sama dengan espresso, tetapi menggunakan lebih banyak air. Jadi rasa kopinya tidak terlalu kental dan tidak terlalu kuat.

Americano terdiri dari satu shot espresso yang dituangkan dalam cangkir berukuran 178 mililiter yang dicampur dengan air panas hingga memenuhi gelas. Jenis minuman kopi ini nikmat disantap dalam keadaan panas maupun dingin.

Jenis Kopi Murni Lainnya

Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Red Eye

Jenis minuman kopi yang satu ini terdiri dari espresso dicampur dengan kopi hitam. Jenis kopi ini biasanya lebih popular dengan sebutan 'coffee with espresso'. Di beberapa negara jenis kopi ini memiliki sebutan lain seperti 'black eye', 'a shot in the dark' dan 'eye opener'.

Ristretto

Berbeda dengan Americano, jenis minuman kopi ini menggunakan air yang lebih sedikit. Nama ristretto berasal dari bahasa Italia yang berarti “terbatas”.

Jenis minuman kopi ini sering juga disebut sebagai half espresso karena air yang digunakan dibatasi dan volume kopi yang dihasilkan ristretto hanya setengah dari espresso. Ristretto lebih pekat, singkat dan manis. Meski begitu waktu press dalam pembuatan ristretto sama dengan espresso.

Jenis Minuman Kopi dengan Campuran Susu

kopi
ilustrasi secangkir kopi/Photo by Nathan Dumlao on Unsplash

Latte

Jenis minuman kopi latte ini bisa dibilang minuman paling aman untuk kamu yang tidak terlalu suka kopi. Latte merupakan kopi yang dicampur dengan susu. Nama aslinya berasal dari bahasa Italia, yaitu caffe latte yang artinya adalah kopi susu.

Bahkan, komposisi latte ini lebih banyak susunya dibandingkan dengan kopinya. Latte biasanya menggunakan perbandingan espresso dan susu 2:1. Oleh sebab itu, rasa kopinya tidak begitu kuat. Selain menyuguhkan cita rasa yang nikmat, latte biasanya disajikan dalam cangkir dengan motif indah di atasnya atau yang banyak disebut latte art.

Cappuccino

Cappuccino termasuk jenis minuman kopi yang paling populer di kedai kopi. Jenis minuman kopi ini adalah olahan espresso yang paling banyak digemari, terutama bagi penikmat kopi dengan rasa lebih mild.

Minuman ini terdiri dari espresso dan steamed milk dengan rasio 1:1. Namun, ada juga yang memakai perbandingan 1/3 espresso, 1/3 steamed milk, dan 1/3 susu foam. Cappucino biasanya disajikan dalam cangkir berkapasitas 88 mililiter hingga 177 mililiter.

Ciri khas dari jenis minuman kopi ini adalah adanya foam dengan tebal sekitar 2 cm pada bagian permukaannya, serta terdapat taburan coklatnya.

Jenis Kopi dengan Campuran Susu

Ilustrasi kopi
Ilustrasi kopi. Sumber foto: unsplash.com/Nathan Dumlao.

Mochaccino

Mochacino berasal dari campuran espresso dengan cokelat dan susu. Jenis minuman kopi ini menargetkan para pencinta kopi yang juga menyukai cokelat.

Pasalnya, jenis kopi ini merupakan kombinasi espresso dengan susu dan cokelat. Mochachino terbuat dari 1/5 susu, 2/5 cokelat, dan 2/5 espresso.

Flat White

Meski menggunakan bahan baku yang sama yakni kopi dan susu, Flat White ini sebenarnya berbeda dengan café latte dan cappuccino. Jenis minuman kopi ini awalnya diperkenalkan di Australia dan Selandia Baru pada 1980 dan perlahan-lahan berkembang sampai ke Amerika Serikat.

Flat white menggunakan rasio susu lebih banyak dari café latte dan disajikan hampir tanpa foam. Jenis minuman kopi ini biasanya terdiri dari 60 mililiter textured milk alias microfoam atau gelembung yang terbentuk saat susu dipanaskan. Kemudian dua shot espresso dituang di atasnya dan dicampur menjadi satu. Bagian atasnya terdapat krema kopi dan setitik foam. Dari segi rasa Flat white lebih kuat dari café latte dan lebih lembut dari cappuccino.

Kopi dengan Campuran Susu

Macchiato

Komposisi jenis minuman kopi satu ini adalah double shot espresso dan susu. Rasio steamed milk dalam minuman ini lebih besar dari espresso, sehingga ada sentuhan milky dan gurih. Perbandingan komposisi pada jenis kopi ini adalah 4:1. Ada dua macam jenis macchiato yaitu espresso macchiato dan latte macchiato.

Jika espresso macchiato adalah segelas espresso yang dituangi sedikit susu, maka latte macchiato adalah sebaliknya yaitu segelas susu yang ditambah sedikit espresso.

Cortado

Jenis minuman kopi yang satu ini berasal dari Spanyol dan dari asal kata “cortado” berarti “memotong”. Cortado terdiri dari espresso dan susu hangat. Perbandingan rasio susu pada jenis kopi ini adalah 1:1 atau di beberapa tempat bisa menjadi 1:2. Di Italia (atau di negara lain) cortado sering disebut-sebut mirip dengan macchiato. Hal ini karena komposisi jenis kopi ini mirip.

Kopi dengan Campuran Susu

affogato
affogato/copyright: unsplash/ali yahya

Affogato

Affogato merupakan jenis minuman kopi yang mencampurkan espresso yang kuat dan pahit dengan es krim vanilla yang nikmat. Jenis minuman kopi ini tercipta dari 2/5 esspresso yang dipadukan dengan 3/5 es krim. Jenis kopi ini menghadirkan sebuah kenikmatan paling pas dari perkawinan rasa manis es krim dan pahit sempurnanya espresso.

Piccolo Latte

Piccolo latte merupakan jenis latte yang disajikan dengan ristretto, di mana jenis minuman kopi ini mengalami ekstraksi espresso yang sangat baik, sehingga menghasilkan kopi yang nikmat. Jenis minuman kopi ini hanya memiliki kadar asam rendah dan memberi sensai rasa pahit dan manis yang berimbang.

Tidak seperti varian lainnya kopi ini disajikan di gelas kecil. Namun saat kamu meminum piccolo kamu bisa merasakan intensitas rasa kopi yang dibalut dengan sentuhan rasa susu yang lembut.

Jenis Minuman Kopi yang Disajikan Dingin

Ilustrasi kopi
Ilustrasi kopi (Sumber: Pixabay)

Frappe

Jenis minuman kopi ini biasanya disajikan dalam keadaan dingin. Frappe adalah minuman es kopi berlapis busa yang berasal dari negara Yunani. Frappe terbuat dari kopi instan, air, gula dan es batu. Jenis minuman kopi ini pertama kali diciptakan oleh Dimitrios Vakondios pada September 1957.

Cold Brew

Jenis minuman kopi ini didapatkan dari mencampur hasil gilingan kopi dengan air dingin di satu wadah. Lalu, dibiarkan selama 12 jam atau sampai satu hari penuh, kemudian disaring. Rasa yang dihasilkan cold brew cenderung tidak terlalu pahit dan tidak terlalu asam.

Yuanyang

Yuanyang adalah jenis minuman kopi yang terbuat dari kombinasi antara kopi hitam, teh hitam, dan susu kental manis. Takaran kombinasi kopi dan teh pada jenis kopi ini biasanya sama banyaknya.

Yuanyang banyak ditemukan di Hongkong dan China. Sebenarnya Kopi Teh ini sudah banyak tersebar di negara-negara lain seperti di Malaysia dengan nama Kopi Cham, Ethiopia dengan nama Spreeze, dan di eropa dengan sebutan coftea yang merupakan singkatan dari coffee dan tea.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya