Viral Momen Kucing Jadi Bridesmaid ketika Pemiliknya Menikah, Ekspresinya Kocak

Kucing jadi bridesmaid dan pakai busana lucu ketika majikannya menikah.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 08 Mar 2024, 12:45 WIB
Diterbitkan 08 Mar 2024, 12:45 WIB
Viral Momen Kucing Jadi Bridesmaid ketika Pemiliknya Menikah, Ekspresinya Kocak
Viral Momen Kucing Jadi Bridesmaid. (Sumber: TikTok/@aliesyanasir)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Hubungan antara kucing dan manusia sudah seperti keluarga. Baik kucing ataupun pemilik pastinya akan merasa kehilangan dan hampa jika salah satu diantaranya pergi untuk selamanya.

Lantaran sudah seperti keluarga, kucing selalu diikutsertakan dalam berbagai acara keluarga. Mulai dari acara kumpul sampai pernikahan, seperti yang belum lama ini viral di TikTok dan Instagram.

Pemiliknya menikah, si kucing peliharaan bertugas jadi bridesmaids. Kocaknya, kucing peliharaan tersebut tampil totalitas dengan busana yang bikin ngakak di hari bahagia pernikahan pemiliknya.

Diketahui momen lucu tersebut terjadi di Malaysia. Banyak netizen yang merasa gemas, sang pemilik akun perlihatkan detail pakaian salah satu kucing di video lainnya dua hari setelah video pertama viral.

Momen viral kucing jadi bridemaids pemiliknya yang menikah ini dilansir dari laman TikTok @aliesyanasir pada Jumat (8/3/2024).

Kucing Jadi Bridesmaid

@aliesyanasir

Bila Pencinta Kucing kawen😉 #cat #catlover #viral #fyp #pencintakucing #kucing #cats #catwalk

♬ original sound - Aliesya Nasir - Aliesya Nasir

Dalam video singkat tersebut terekam momen pengantin yang diiringi oleh tiga kucing di belakangnya. Tidak dibiarkan jalan sendiri, kucing tersebut digendong ketika antar pemiliknya menuju pelaminan.

Tiga kucing tersebut pakai pakaian yang berbeda. Ada yang pakaian warna merah muda, ada yang mengenakan baju yang motifnya seperti baju adat, dan ada yang mengenakan pakaian perpaduan warna putih dan hitam.

Tak hanya pakaiannya yang menjadi perhatian, aksesori yang dikenakan si kucing juga membuat penampilannya makin menggemaskan. Mulai aksesori mahkota hingga rambut palsu.

Anteng saat digendong, netizen justru ngakak lihat ekspresi kucing yang tampak tertekan karena harus menjalankan tugas sebagai pendamping pengantin. Bridesmaid sang pengantin yang berbeda dari kebanyakan orang ini tentunya jadi perhatian tamu undangan.

Komentar Warganet

Viral Momen Kucing Jadi Bridesmaid ketika Pemiliknya Menikah, Ekspresinya Kocak
Viral Momen Kucing Jadi Bridesmaid. (Sumber: TikTok/@aliesyanasir)... Selengkapnya

Video yang diunggah pada 3 Maret 2024 ini sudah ditonton lebih dari 1 juta kali. Sukses bikin netizen ngakak, video tersebut mendapatkan 165 ribu likes dari para pengguna TikTok dan ada sekitar 5 ribu komentar yang dibubuhkan.

“Kucing gw jg harus jd bridesmaid gw😭❤️❤️❤️,” tulis netizen berharap kucingnya juga nanti menjadi bridesmaid.

“Yang gaun pink "MENYALA ADEEKK KUH" 😭😭😭,” kata netizen yang fokus dengan kucing bergaun pink.

“Komuknya bete banget 😭,” timpal netizen yang ngakak dengan ekspresi datar kucing.

“Awalnya gue kira kucingnya cuma 2 ternyata ada 3 satunya ga kelihatan soalnya gelap😭,” imbuh netizen yang akui tidak sadar kalau ternyata ada 3 kucing.

“Tidak terpancar muka2 kebahagian pada kucingnya😭🤣,” tambah yang lainnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya