Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya

Dengan mengetahui waktu sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024 kamu tidak akan terlewat menjalankan ibadah tepat waktu.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 16 Nov 2024, 08:00 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2024, 08:00 WIB
Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Ilustrasi salat, sujud, ibadah. (Photo by Syed Aoun Abbas on Unsplash)

Liputan6.com, Jakarta Waktu sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024 perlu kamu ketahui. Hal ini tentunya terkhusus untuk orang-orang yang tinggal di daerah tersebut. Dengan mengetahui waktu sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024 kamu tidak akan terlewat menjalankan ibadah tepat waktu.

Dalam kehidupan sehari-hari, sholat berfungsi sebagai sarana komunikasi langsung antara hamba dengan Sang Pencipta. Melalui gerakan dan bacaan yang telah ditentukan, seorang Muslim dapat mengungkapkan pujian, permohonan ampunan, hingga pengharapan akan pertolongan Allah SWT.

Dengan teknologi yang semakin canggih, umat Muslim di kota Palembang dan sekitarnya dapat dengan mudah mengetahui waktu sholat mulai dari Subuh, Dhuha, Dzuhur, Ashar, Maghrib, dan Isya' melalui jadwal yang telah dihitung secara astronomis. Hal ini memudahkan mereka untuk menunaikan kewajiban sholat lima waktu tepat pada waktunya.

Berikut ini Liputan6.com ulas mengenai waktu sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024 yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (15/11/2024).

Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024

Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Ilustrasi sholat di masjid. (Dok. Pixabay)

Berikut jadwal sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024 menurut Kementerian Agama Republik Indonesia, yakni:

  1. Imsak, pada pukul 04:09 WIB
  2. Subuh, pada pukul 04:19 WIB
  3. Duha, pada pukul 05:35 WIB
  4. Dzuhur, pada pukul 11.49 WIB
  5. Asar, pada pukul 15.11 WIB
  6. Maghrib, pada pukul  17.57 WIB
  7. Isya, pada pukul 19.09 WIB

Pada dasarnya waktu sholat fardu telah ditetapkan secara jelas oleh Kementerian Agama RI, berikut rinciannya:

  1. Imsyak: Waktu berhenti makan sahur bagi yang berpuasa.
  2. Subuh: Dimulai dari terbitnya fajar shadiq hingga terbitnya matahari.
  3. Terbit: Waktu matahari terbit, bukan waktu sholat.
  4. Dhuha: Waktu untuk sholat sunnah Dhuha.
  5. Dzuhur: Dimulai saat matahari tergelincir dari titik kulminasi.
  6. Ashar: Dimulai saat panjang bayangan benda sama dengan bendanya.
  7. Maghrib: Dimulai saat matahari terbenam.
  8. Isya: Dimulai saat hilangnya cahaya merah di ufuk barat.

Bacaan Niat Sholat Fardu

Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Ilustrasi muslim, salat. (Photo by Masjid Pogung Dalangan on Unsplash)

Setelah mengetahui waktu sholat Palembang hari ini Sabtu 16 November 2024, sebagai umat Muslim juga perlu mengetahui dan hafal bacaan niat sholat fardu, yakni:

1. Niat Sholat Subuh

أُصَلِّى فَرْضَ الصُّبْح رَكَعتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى

Arab Latin: Usholli Fardlon Shubhi Rok'ataini Mustaqbilal kiblati Adaa-an Lillahi ta'aala

Artinya: "Aku niat melakukan sholat fardu subuh 2 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala"

2. Niat Sholat Dzuhur

اُصَلِّيْ فَرْضَ الظُّهْرِ أَرْبَعَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى

Arab Latin: Usholli Fardlon dhuhri Arba'a Rok'aataim Mustaqbilal kiblati Adaan Lillahi ta'aala

Artinya: "Aku niat melakukan sholat fardu dhuhur 4 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala."

3. Niat Sholat Ashar

أُصَلِّى فَرْضَ العَصْرِأَرْبَعَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى

Arab Latin: Usholli Fardlol Ashri Arba'a Roka'aataim Mustaqbilal kiblati Adaa-an Lillahi ta'aala

Artinya: "Aku niat melakukan sholat fardu ashar 4 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala"

4. Niat Sholat Maghrib

أُصَلِّى فَرْضَ المَغْرِبِ ثَلاَثَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَ

Arab Latin: Usholli Fardlol Maghribi Tsalaatsa Roka'aataim Mustaqbilal kiblati Adaa-an Lillahi ta'aala

Artinya: "Aku niat melakukan sholat fardu maghrib 3 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala"

5. Niat Sholat Isya

أُصَلِّى فَرْضَ العِشَاء ِأَرْبَعَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى

Arab Latin: Usholli Fardlol I'syaa-i Arba'a Roka'aataim Mustaqbilal kiblati Adaa-an Lillahi ta'aala

Artinya: "Aku niat melakukan sholat fardu isya 4 rakaat, sambil menghadap kiblat, saat ini, karena Allah ta'ala"

Pentingnya Informasi Waktu Sholat Fardu

Waktu Sholat Palembang Hari Ini Sabtu 16 November 2024, Lengkap Niat Sholatnya
Ilustrasi muslim, salat duha di masjid. (Photo by Aldin Nasrun on Unsplash)

Waktu sholat Palembang hari ini menjadi panduan penting bagi umat Muslim dalam menjalankan ibadah sholat wajib lima waktu. Ketetapan waktu sholat ini didasarkan pada perhitungan astronomis yang akurat, mempertimbangkan posisi matahari dan kondisi geografis kota Palembang. Informasi ini disediakan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia untuk memastikan umat Islam dapat menunaikan sholat sesuai dengan waktu yang telah ditentukan syariat.

Penting untuk diingat bahwa waktu sholat Palembang hari ini mungkin sedikit berbeda dengan kota-kota lain di Indonesia. Perbedaan ini disebabkan oleh letak geografis yang berbeda, yang mempengaruhi waktu terbit dan terbenamnya matahari.

Perintah melaksanakan sholat fardhu 5 waktu sesuai dengan jadwal sholatnya termaktub dalam surah An Nisa ayat 103. Allah SWT berfirman,

فَاِذَا قَضَيْتُمُ الصَّلٰوةَ فَاذْكُرُوا اللّٰهَ قِيَامًا وَّقُعُوْدًا وَّعَلٰى جُنُوْبِكُمْ ۚ فَاِذَا اطْمَأْنَنْتُمْ فَاَقِيْمُوا الصَّلٰوةَ ۚ اِنَّ الصَّلٰوةَ كَانَتْ عَلَى الْمُؤْمِنِيْنَ كِتٰبًا مَّوْقُوْتًا

Artinya: “Apabila kamu telah menyelesaikan sholat, berzikirlah kepada Allah (mengingat dan menyebut-Nya), baik ketika kamu berdiri, duduk, maupun berbaring. Apabila kamu telah merasa aman, laksanakanlah salat itu (dengan sempurna). Sesungguhnya sholat itu merupakan kewajiban yang waktunya telah ditentukan atas orang-orang mukmin.”

Pentingnya mengetahui waktu sholat karena sholat tepat waktu adalah amalan yang dicintai Allah SWT. Dari Abdullah bin Mas'ud RA,

سَأَلْتُ النَّبِيَّ - صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ - : أَيُّ الْعَمَلِ أَحَبُّ إلَى اللَّهِ ؟ قَالَ : الصَّلاةُ عَلَى وَقْتِهَا . قُلْتُ : ثُمَّ أَيُّ ؟ قَالَ : بِرُّ الْوَالِدَيْنِ , قُلْتُ : ثُمَّ أَيُّ ؟ قَالَ : الْجِهَادُ فِي سَبِيلِ اللَّهِ , قَالَ : حَدَّثَنِي بِهِنَّ رَسُولُ اللَّهِ - صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ - وَلَوْ اسْتَزَدْتُهُ لَزَادَنِي

Artinya: Aku bertanya kepada Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam , "Amalan apakah yang paling dicintai Allah?" Beliau menjawab, "Sholat pada waktunya." Aku (Abdullah bin Mas'ud) mengatakan, "Kemudian apa lagi?" Beliau menjawab, "Berbakti kepada dua orang tua." Aku bertanya lagi, "Lalu apa lagi?" Beliau menjawab, "Jihad di jalan Allah." (HR Bukhari)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya