Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden dari PDIP Joko Widodo menilai, peraturan menteri yang membahas tentang perdagangan hasil tani dan kebun harus segera diatur secara total. Hal tersebut, kata pria yang akrab disapa Jokowi itu, guna meminimalisir adanya permainan harga yang dilakukan para tengkulak atau kartel yang dapat merugikan para petani.
"Kita ngerti ada kartel. Peraturan menteri harus diatur total agar kesempatan mainkan harga bisa dihilangkan," kata Jokowi di acara penanaman padi yang bertajuk 'Kemandirian Pangan Bersama Rakyat' di Desa Tanjung Sari, Cariu, Bogor, Jawa Barat, Minggu (27/4/2014).
Tak hanya itu, Jokowi menilai sebagai lembaga yang menstabilkan harga pangan nasional, peran Badan Urusan Logistik (Bulog) harus diberikan secara lebih besar. "Peran bulog harus diberikan porsi lebih," tegas Jokowi.
Di sela-sela acara penanaman padi yang bertajuk 'Kemandirian Pangan Bersama Rakyat' itu, Jokowi berharap agar kedaulatan dan ketahanan pangan di Indonesia dapat terus bertambah.
"Ketahanan dan kedaulatan pangan dan setiap tahun tambah 3 juta dan siapkan pangan dan kemudian kita sampaikan dalam 5 tahun ini ada impor pangan beras, dan jagung," tambah Jokowi.
Mantan Walikota Solo itu juga menilai kebijakan-kebijakan yang menguntungkan petani terus diterapkan. Tak hanya itu, Jokowi berpendapat kebijakan-kebijakan tersebut untuk menyukseskan kedaulatan dan ketahanan pangan juga harus dibarengi dengan pembangunan infrastruktur pertanian yang baik.
"Infrastruktur dan pertanian dan bendungan sampai saluran harus dibenahi. Sawah baru dan kualitas air diawasi. Jangan sampai saluran dimasuki limbah industri," jelas Jokowi. (Raden Trimutia Hatta)
Ide Jokowi Lindungi Petani dari Para Tengkulak
Jokowi menilai, peran Badan Urusan Logistik (Bulog) harus diberikan porsi lebih agar harga pangan dapat stabil.
Diperbarui 27 Apr 2014, 12:00 WIBDiterbitkan 27 Apr 2014, 12:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jurus Pemkot Semarang Turunkan Angka Stunting
Top 3 Berita Hari Ini: Katy Perry Langsung Sujud Usai Menapak Bumi dari Luar Angkasa
Sekjen Kemenkum Beberkan Proses Seleksi PPPK dan CPNS 2024
Pemkot Bandung Cari Mitra Pembangunan Drainase dan Kolam Retensi
Atlet Berkuda Indonesia Akbar Kurniawan Juara Toscana Tour 2025 di Italia
Sinopsis My Hero Academia Vigilantes, Serial Anime Terbaru di Vidio
Jakarta Buka Lowongan untuk 1.652 PPSU, Lulusan SD Bisa Mendaftar
UGM Tegaskan Siap Buka-bukaan Data Jokowi Jika Diperintah Pengadilan
Mengenal Sidrap: Kebun Angin Pertama dan Terbesar di Indonesia
Usai Berdoa di Makam Leluhur, Pria Ini Menang Lotere Terbesar dalam Hidupnya
Eksklusif Kiesha Alvaro: Komang 2 Juta Penonton, Ungkap Obrolan dengan Okie Agustina Saat Lebaran
Penyebab Cacing Muncul di Lantai Kamar Mandi, Ketahui Cara Membasminya