Liputan6.com, Jakarta - Berbagai pernyataan kepada pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa muncul melalui sebuah blog. Beberapa tokoh seperti Goenawan Mohamad dan sineas Riri Riza turut pula menulis di media bernama suratuntukprabowo.tumblr.com itu.
Menanggapi permintaan Prabowo-Hatta untuk legowo dalam beberapa surat di blog itu, tim pemenangan pun angkat bicara. Mereka melihat permintaan itu tidak masuk akal. Harusnya permintaan legowo itu lebih tepat disampaikan kepada pasangan Jokowi-JK.
"Makanya dibalik saja. Yang kalah, yang legowo. Kalau kami optimis menang," kata juru bicara tim pemenangan Marwah Daud Ibrahim di Rumah Polonia, Jakarta, Senin (14/7/2014).
Sementara, anggota tim pemenangan Prabowo-Hatta, Ali Mochtar Ngabalin mempertanyakan kepentingan para penulis surat itu. Menurutnya, komentar itu tidak merepresentasikan siapa pun.
"Makhluk-makhluk itu representasi siapa? Memang kalian siapa? Yang minta legowo ini siapa? Totopandito Ratu? Nyi Roro Kidul, atau siapa? Sampean siapa sih, kalian siapa?" tanya Ali.
Senada dengan Marwah, Ali lebih memilih menunggu hasil penghitungan KPU nanti. "Pokoknya yang paling aman tunggu 22 Juli. Kita optimis menang, karena kita juga terus memantau di sini," tandas Ali.
Hasil quick count atau hitung cepat masing-masing pasangan capres, yakni Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK mengklaim kemenangan Pilpres 9 Juli lalu. Mereka meyakini hasil hitung cepat masing-masing lembaga survei.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya menengahi, dan meminta kedua pasangan capres untuk tenang dan menunggu hasil real count dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 22 Juli mendatang. (Yus)
Baca juga:
Ramai-ramai Para Selebritas Menulis Surat untuk Prabowo
Jokowi-JK Kuasai Tambora, Prabowo-Hatta Unggul di Menteng
Kubu Prabowo-Hatta Bentuk Tim Khusus Usut Dugaan Manipulasi
Muncul Blog Surat untuk Prabowo, Tim Prabowo-Hatta: Siapa Kalian?
Tim Prabowo-Hatta melihat permintaan itu tidak masuk akal. Harusnya permintaan legowo itu lebih tepat disampaikan kepada pasangan Jokowi-JK.
diperbarui 14 Jul 2014, 15:15 WIBDiterbitkan 14 Jul 2014, 15:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kembali Gerilya Politik Jelang Pencoblosan Pilkada 2024, Kaesang Bertolak ke Jambi
Buntut Kecelakaan, Polisi dan Pemkab Larang Truk Tanah Melintas di Tangerang Selama 3 Hari
Sri Mulyani Was Was Rupiah Amblas Gara-Gara Donald Trump Menang Pilpres AS
Jelang KTT G20 Brasil, Personel Militer Gelar Latihan Operasi Pengamanan
6 Cuitan Netizen Soal Alasan Apple Malas Investasi di Indonesia Ini Kocak Banget
True Stalker: Siap Bertemu Pasangan Agam & Adiba Bulan November Hanya di Vidio
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial di Indosiar, Jumat 8 November Via Live Streaming Pukul 16.00 WIB
Potret Unik Afdhal Yusman Bersama Penty dan Lisda Oxalis, Live Pakai Baju Kolosal
Apakah Dia Merasa Beruntung Memilikimu? Kenali 5 Tanda Berikut Ini
Donald Trump Menang Pilpres AS, Begini Nasib Bitcoin di 2025
Kebersamaan Adalah Kunci Membangun Masyarakat yang Harmonis, Berikut Unsur dan Tantangan dalam Membangunnya
Kabar Terbaru Apriyani Rahayu: Perjalanan Pemulihan dan Rencana Comeback Atlet Bulu Tangkis Indonesia