Liputan6.com, Jakarta - Pengamanan di sejumlah objek vital ditingkatkan jelang pengumuman pemenang Pilpres 2014 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang rencananya dilangsungkan petang nanti. Salah satu objek yang dijaga ketat itu adalah Balaikota DKI Jakarta.
Menurut Komandan Peleton (Danton) Ipda Triharso, sejak pagi tadi ratusan personel polisi telah disiagakan sebagai tambahan pengamanan dari satuan Mabes Polri dan Polda Metro Jaya.
"Dari Mabes Polri ada 1 SSK (sekitar 100 personel) dan dari Polda ada 2 peleton (satu peleton 30-50 orang)," ucap perwira dari satuan Brimob ini di Balaikota Jakarta, Selasa (22/7/2014).
Dari pantauan Liputan6.com, selain tambahan personel juga terdapat 1 unit kendaraan water canon dan 1 unit kendaran perintis yang bersiaga di halaman Kantor Gubernur DKI di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
Tak hanya polisi, pengamanan juga dibantu oleh ratusan personel Satpol PP. Penjagaan ratusan personel itu difokuskan untuk wilayah Istana Wapres dan Balaikota Jakarta.
"Leading sector-nya ada di polisi, terus di Balkot ada sekitar 400 anggota. Kemudian di KPU ada 150 orang dan Bawaslu 50 orang, di HI ada 50 personel. Tapi intinya kita dinamis, kalau sewaktu-waktu diminta kepolisian bergeser ya geser. Yang jelas kita menjaga objek vital yang selama ini dijaga oleh Satpol PP," ujar Kepala Dinas Satpol PP Kukuh Hadi. (Ein)
Ratusan Polisi dan Satpol PP Jaga Balaikota Jakarta
Selain personel polisi, terdapat 1 unit kendaraan water canon dan 1 unit kendaran perintis yang bersiaga di halaman Kantor Gubernur DKI.
Diperbarui 22 Jul 2014, 13:45 WIBDiterbitkan 22 Jul 2014, 13:45 WIB
Pasukan Brimob mengikuti upacara gelar pasukan operasi ketupat lodaya 2011 di Lapangan Sempur, Kota Bogor, Jabar. (Antara).... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sederet Pemimpin Dunia yang Bakal Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Patung MH Thamrin Dipindah ke Museum, Jakarta Akan Buat Versi Baru Lebih Besar di Jalan Thamrin
4 Model Baju Gamis Brokat untuk Akad Nikah Tren 2025: Tampil Anggun
Utang Demi Gelar Syukuran Berangkat Haji 2025, Bolehkah? Buya Yahya Bilang Begini
Mengulik Khan Shatyr, Bangunan Ikonik Berbentuk Tenda di Kazakhstan
Menolak Tua, Jackie Chan Tetap Lakukan Adegan Berbahaya Tanpa Stuntman Pada Film Aksi Panda Plan
Sudah Tayang, Berikut Sinopsis Episode Pertama Series Theo & Ruza
Pramono Ajak Warga Jakarta Ikut Earth Hour, Padamkan Listrik Serentak Mulai Pukul 20.30 WIB
Rhenald Kasali Mengundurkan Diri sebagai Komisaris Utama PT Pos Indonesia
5 Model Teras Rumah Joglo Modern, Bikin Hunian Makin Cantik dengan Nuansa Budaya
Gara-gara Buang Air ke Simbol Militer Rusia, Pria Ini Dihukum Penjara 4 Tahun
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK, Belum Pernah Dilaporkan ke LHKPN