Saksikan Suasana Lebaran di Mosul, Angelina Jolie Terenyuh

Anagelina Jolie terenyuh mendengar pengakuan warga Mosul yang berbahagia menyambut Lebaran meski hidup dalam keprihatinan.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 18 Jun 2018, 19:40 WIB
Diterbitkan 18 Jun 2018, 19:40 WIB
Angelina Jolie di Irak (Foto: UNHCR)
Angelina Jolie di Irak (Foto: UNHCR)

Liputan6.com, Mosul - Di saat umat muslim di berbagai belahan dunia lain tengah merayakan Idul Fitri dengan penuh sukacita, hal yang jauh berbeda terjadi di Mosul, Irak. Penduduk yang tinggal di kota ini terpaksa tinggal di puing-puing Mosul.

Pasalnya, baru setahun ini Mosul lepas dari cengkeraman ISIS. Angelina Jolie, sebagai duta khusus UNHCR, lembaga PBB yang khusus menangani masalah pengungsi, mengunjungi Mosul pada 16 Juni 2018 lalu. 

Dalam video yang diunggah oleh UNHCR di situs resminya, Angelina Jolie terlihat terenyuh dengan kondisi masyarakat di sana. Apalagi, mereka mengaku berbahagia menyambut Lebaran meski hidup di tengah keprihatinan. 

"Mereka sangat bahagia karena pada Idul Fitri yang lalu mereka masih diduduki dan merasakan penderitaan. Dan dalam Idul Fitri ini, mereka memang tak punya apa-apa tapi mereka merdeka," kata Angelina Jolie.

Prihatin

[Bintang] Angelina Jolie
Terkenal hidup sehat dengan mengatur pola makan, Angelina Jolie sering tertangkap merokok. (DIA DIPASUPIL GETTY IMAGES NORTH AMERICA AFP)

Angelina Jolie juga memberikan kesaksiannya terhadap keadaan di Mosul.

"Ini adalah kerusakan terburuk yang pernah kusaksikan sepanjang aku bersama UNHCR. Ini adalah orang-orang yang kehilangan segalanya. Kehilangan dan rasa trauma yang mereka alami begitu tak terbayangkan," kata dia.

Angelina Jolie mengatakan bahwa masih banyak jenazah yang terkubur di bawah reruntuhan tersebut, tanpa bisa dievakuasi.

"Ada banyak jenazah dalam reruntuhan ini, yang tetap berada di sini. Dan kamu bisa mencium jenazah-jenazah itu," tutur Angelina Jolie dengan wajah prihatin.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya