Liputan6.com, Jakarta - Menjaga cairan tubuh saat puasa Ramadan penting dilakukan. Hal ini agar tubuh terhindar dari dehidrasi.
Salah satu cara yang bisa dilakukan guna memenuhi kebutuhan cairan tubuh saat puasa yakni dengan mengonsumsi jus buah segar, seperti disampaikan nutrisionis Mochammad Rizal.
Baca Juga
Fungsinya agar yang berpuasa bisa mengonsumsi cairan dengan berbagai variasi rasa dan aroma, sehingga tidak membuatnya bosan.
Advertisement
"Ditambah lagi buahnya sendiri mengandung vitamin dan mineral yang juga bagus dan dibutuhkan untuk tubuh kita," kata Rizal.
Â
Cara Penyajian
Hanya saja, perlu diperhatikan dalam hal penyajiannya. Rizal, mengatakan, campuran jus buah yang dikonsumsi tidak dicampur dengan gula susu maupun tambahan lainnya yang akan membuat kalori dari jus buah itu semakin tinggi. Sebab, buah sendiri sudah mengandung gula yaitu fruktosa.
Yang perlu diperhatikan berikutnya bahwa jus buah adalah sari buah atau hanya airnya saja, sehingga seratnya sudah banyak yang hilang.
Advertisement