Dukungan untuk Pedagang Pasar Beringharjo Yogyakarta lewat Mandiri Agen Jogja Fashion Day, Apa Itu?

Kegiatan Mandiri Agen Jogja Fashion Day ini bertujuan untuk memperkuat para pedagang di pasar Kota Yogyakarta.

oleh Liputan6.com diperbarui 08 Okt 2022, 12:07 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2022, 12:03 WIB
Yogyakarta
Bank Mandiri bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta menggelar Mandiri Agen Jogja Fashion Day, Sabtu (8/10/2022).

Liputan6.com, Yogyakarta - Dalam rangka memperingati HUT ke-266 Kota Yogyakarta, Bank Mandiri bekerja sama dengan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta menggelar Mandiri Agen Jogja Fashion Day, Sabtu (8/10/2022). Kegiatan yang digelar di di Atrium Pasar Beringharjo ini sebagai wujud guyub rukun dari para pedagang pasar sekaligus memperkenalkan kehadiran Mandiri Agen di Pasar Beringharjo.

Menurut Pj Wali Kota Yogyakarta Sumadi, kegiatan Mandiri Agen Jogja Fashion Day ini bertujuan untuk memperkuat para pedagang di pasar Kota Yogyakarta.

Kami sangat menyambut positif apa yang dilakukan oleh Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta yang berkolaborasi dengan Bank Mandiri Area Yogyakarta, karena dengan diadakan kegiatan ini sangat baik untuk memperkuat pemberdayaan para pedagang di pasar Kota Yogyakarta, termasuk meningkatkan literasi keuangan,” ujarnya, dalam siaran pers.

Sementara, Kepala Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, Veronica Ambar Ismuwardani akan menjadikan kegiatan ini sebagai program rutin dari Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta yang berkolaborasi dengan Mandiri Agen area Yogyakarta. Tujuannya, mengangkat potensi-potensi pasar di Kota Yogyakarta dengan mengangkat tema semacam fashion day.

”Kali ini kami mengangkat tema terkait Fashion Day karena mayoritas batik, dan sogan yang merupakan batik ciri khas Yogyakarta,” ucapnya.

Ia berharap kegiatan ini mendukung pemulihan ekonomi serta pemberdayaan masyarakat, terutama pedagang.

Vice President Bank Mandiri Area Yogyakarta Evi Martiani memaparkan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk community development dalam ekosistem pasar tradisional yang bertujuan untuk memperkuat komunitas pedagang pasar tradisional, meningkatkan literasi keuangan bagi seluruh lapisan masyarakat di sekitar pasar, dan memperluas akses jasa atau layanan perbankan dalam rangka inklusi keuangan, serta untuk mendorong perekonomian di Pasar Beringharjo.

Kegiatan ini juga merupakan kelanjutan dari program digitalisasi pasar oleh Bank Mandiri yang telah dilakukan sebelumnya di Pasar Beringharjo.

”Kami sangat antusias membantu pemberdayaan pedagang dalam pemulihan ekonomi dengan memperluas akses terhadap produk dan layanan perbankan di Pasar Beringharjo melalui Mandiri Agen dan melalui produk digital Bank Mandiri dalam rangka digitalisasi pasar,” tuturnya.

Pasar Beringharjo merupakan salah satu dari beberapa pasar yang disasar untuk digitalisasi pada tahun ini. Di Pasar Beringharjo, terdapat enam Mandiri agen dan satu agen pos yang dapat melayani pedagang untuk mengakses layanan perbankan dan melakukan pengiriman logistik.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya