Dari Sepatu RAN Hingga Sepeda Giring Nidji Bisa Didapat Di Sini

Jika Anda merupakan penggemar fanatik dari musisi papan atas Indonesia, Anda dapat memiliki koleksi pribadi mereka di sini.

oleh Meita Fajriana diperbarui 23 Jun 2015, 13:35 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2015, 13:35 WIB
kincir
Koleksi Idola

Liputan6.com, Jakarta Memiliki barang pribadi dari idola merupakan sebuah impian dan kebanggaan bagi para penggemar. Melihat hal ini, kincir.com sebuah online fansclub bekerja sama dengan KASKUS dan Blibli.com meluncurkan program baru mereka bertajuk "Koleksi Idola". Dengan adanya program ini, impian penggemar memiliki koleksi pribadi idola mereka bisa menjadi kenyataan.

Program Koleksi Idola ini berlangsung mulai dari tanggal 22 hingga 30 Juni mendatang. Sejumlah musisi papan atas Indonesia ikut begabung menjual koleksi pribadi mereka untuk para fans. Para Idola tersebut diantaranya Nidji, Maliq & D'Essentials, RAN, Cherrybelle, Teenabelle, Dekat, Killing Me Inside, payung teduh, dan Rocket Rockers. Barang koleksi yang ditawarkan juga meragam, mulai dari alat musik, fesyen, hingga berbagai jenis gadget seperti ponsel, kamera, dan jam tangan.

Koleksi Idola

Giring "Nidji" selaku CEO sekaligus founder dari kincir.com ini mengatakan ide ini berawal dari keinginan mereka lebih dekat dengan dirinya dan teman-temannya di Nidji. " Biar fans bisa merasa semakin dekat dengan sang idola. Dengan membeli di kaskus dan blibli.com fans dari manapun bisa ikutan. Dan uniknya, mereka mendapat privilege untuk dapat detil info seputar barang yang mau mereka beli sebelum bertransaksi". ujarnya ditemui saat peluncuran program koleksi idola, Senin (22/6/2015), di Kaskus Playground, Menara Palma, Jakarta.

Giring pada program ini menjual sepeda kesayangan miliknya dan masih banyak lagi. Berbeda dengan trio RAN yang menjual beberapa koleksi sepatu kesayangan mereka di program ini. Begitu juga halnya dengan musisi lainnya yang bergabung di kincir.com.

Koleksi Idola

Berbelanja sangat berkaitan dengan diskon, kincir.com bersama dua partnernya, kaskus dan blibli.com pun menawarkan potongan harga yang menarik. Setiap pembelian dibawah 200 ribu rupiah perbarang akan mendapatkan bonus voucer belanja dari blibli.com senilai 50 ribu rupiah, sedangkan untuk setiap pembelian koleksi idola mulai dari 200 ribu rupiah keatas akan mendapatkan voucer belanja senilai 100 ribu rupiah.

Voucer belanja ini nantinya dapat dibelanjakan pada blibli.com. menarik bukan? Selain Anda dapat memiliki barang koleksi idola Anda, Anda juga dapat belanja barang lainnya sesuai dengan kebutuhan Anda. Selamat belanja. (Mit/Ibo)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya