Gibran Jokowi Ekspansi Markobar ke Yogyakarta

Gibran Jokowi akan ekspansi bisnis kuliner martabak Markobar ke Yogyakarta.

oleh Fajar Abrori diperbarui 17 Agu 2015, 13:35 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2015, 13:35 WIB
Gibran Rakabuming Raka - Markobar
Gibran Rakabuming Raka

Liputan6.com - Putra pertama Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, telah memiliki usaha kuliner martabak terang bulan berlabel `Martabak Kota Barat` yang lebih kondang disingkat `Markobar`. Bisnis ini terbilang sukses.

Dalam waktu dekat, Gibran akan membuka tiga cabang, yakni Jogja, Semarang dan Jakarta. “Ini dalam waktu dekat akan buka di Jogja. Tepatnya di Jalan Seturan Raya. Nanti kita rencananya juga akan buka di Semarang. Dan sebelum akhir tahun, rencananya akan buka di Kelapa Gading, “ ungkap Gibran kepada Liputan6.com, beberapa waktu lalu.

Gibran mengatakan bahwa dari ketiga tempat itu, Yogyakarta menjadi sasaran ekspansi paling dekat. Bahkan ia sudah memilih lokasinya. “Kita paling dekat buka di Jogja sekitar bulan depan. Nanti sebagian karyawan Markobar di UMS, Solo akan kita bawa ke Jogja. Kita sengaja buka di Jalan Seturan karena di situ banyak kampus. Ada UPN, Atmajaya, STIE YKPN dan UII juga, “ tuturnya.

Usai dari Jogja, Gibran kemudian akan menggarap pasar Markobar di Semarang dan Jakarta. Ia menjelaskan bahwa untuk di Jakarta juga sudah diilih lokasinya. Yakni di Kelapa Gading. “Nanti sebelum akhir tahun kita akan buka ruko di Kelapa Gading, “ ucap Gibran.

Gibran mengaku tertantang untuk meneruskan usaha kuliner kudapan Markobar. Ia tidak takut dengan semakin banyaknya bisnis kuliner martabakserupa. “Ohhh, nggak apa-apa. Saya malah senang, kan kita jadi trendsetter. Nanti kita juga akan memikirkan inovasi dan kreasi, “ kata kakak dari Kahyang Ayu ini.

(Reza Kuncoro)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya