Restoran dan Bar Terapung di Atas Laut Jamaika

Anda dapat menikmati keindahan laut dan nikmatnya masakan Jamaika di Pelican Bar

oleh Meita Fajriana diperbarui 02 Des 2015, 16:45 WIB
Diterbitkan 02 Des 2015, 16:45 WIB
Resto dan bar apung
Nikmati Resto dan Bar yang unik terapung di atas laut

Liputan6.com, Jakarta Jamaika memiliki pantai brilian dan makanan yang fantastis, sehingga menggabungkan dua aspek ini merupakan ide yang menarik. Hal inilah yang terdapat di Restoran dan Bar di lautan Karibia. The Pelican Bar, restoran ini terbuat dari materi kayu apung dan hanya bisa diakses menggunakan perahu. Konsep yang unik untuk sebuah resto dan bar bukan?

Bar apung ini terkenal dengan menu Kari Lobster dan Bir Red Stripe nya. Anda juga dapat menikmati berenang di pinggir kawasan Resto dan Bar. Sesudah berenang Anda dapat menikmati makanan dan bir yang tersedia. Sekilas Resto dan Bar ini terlihat seperti pulau pribadi yang menyuguhkan makanan lezat, dan pemandangan laut yang menakjubkan.

Nikmati Resto dan Bar yang unik terapung di atas laut

Untuk menyempurnakan liburan Anda di Jamaika, di bagian selatan pantai tersedia juga sebuah resort mewah. Sandal Whitehouse Resort ini memiliki view ke laut yang membuat Anda dapat melihat gelombang ombak memukul-mukul pantai, lampu-lampu putih di pohon kala malam hari serta bulan yang tercermin di atas air laut.

Nikmati Resto dan Bar yang unik terapung di atas laut

Untuk pelayanannya tidak akan membuat Anda kecewa. Anda dilengkapi dengan sebuah ponsel yang dirancang khusus untuk dapat menghubungi pihak resort setiap saat. Anda dapat meminta berbagai keperluan menikmati pantaimulai dari payung, sunbed, handuk dan minuman dingin sembari menikmati semilir angin laut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya