Kacamata Ini Bantu Penyandang Buta Warna Kembali Normal

Kacamata yang dibuat oleh Enchroma berikan kejutan sekaligus keajaiban kepada para penyandang buta warna untuk kembali normal.

oleh Firman Fernando Silaban diperbarui 26 Jun 2016, 11:00 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2016, 11:00 WIB
Kacamata buta warna
Kacamata yang dibuat oleh Enchroma berikan kejutan sekaligus keajaiban kepada para penyandang buta warna untuk kembali normal.

Liputan6.com, Jakarta Beruntung jika Anda memiliki mata yang normal sehingga bisa mengenali warna-warna dengan baik dan jelas. Pasalnya 1 dari 12 pria dan 1 dari 200 wanita di dunia tidak seberuntung Anda karena mereka menderita buta warna.

Menurut ragam sumber yang dirangkum Liputan6.com pada Rabu (22/6/2016), buta warna merupakan kelainan genetika yang diturunkan dari orang tua kepada anaknya dan dibawa oleh kromosom X. Jenis buta warna paling umum adalah tipe yang sulit membedakan merah dan hijau.

Seperti dilansir dari CNBC, Jumat (24/6/2016), sebuah perusahaan bernama Enchroma ingin memberikan kejutan dan keajaiban bagi para penderita buta warna sehingga mereka bisa melihat merah dan hijau dengan lebih jelas. Perusahaan Enchroma yang berasal dari California, Amerika Serikat menciptakan sunglasses dan kacamata pada penderita buta warna.

Secara garis besar kacamata rancangan Enchroma memiliki pigmen yang membagi warna secara jelas sehingga penderita buta warna bisa kembali melihat merah dan hijau. Kacamata ini mendapat respon positif dan sambutan antusias dari penderita buta warna.

Jika Anda ingin memberikan "keajaiban" ini menjadi hadiah untuk orang terkasih, kacamata ini dibandrol seharga 300 sampai 700 dolar AS atau sekitar Rp 3,9 sampai 9,2 juta. Untuk sebuah "keajaiban" yang bisa mengubah hidup seseorang, harga tersebut terbilang wajar.

Berikut ini video selengkapnya.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya