Liputan6.com, Jakarta Apa hubungan Anda dan mantan pacar masih baik-baik saja sampai saat ini? Apa hal yang dahulu membuat Anda putus dengannya?
Ya, memang penting untuk memberi seseorang kesempatan berkencan dengan Anda. Namun, ada beberapa tanda yang tidak boleh diabaikan. Dilansir dari huffingtonpost.com, Rabu (18/4/20180, berikut ini adalah beberapa tanda pasangan akan segera menjadi mantan pacar Anda, penasaran apa saja?
Baca Juga
1. Ia selalu membicarakan dirinya sendiri
Advertisement
Pasangan yang terus menerus memonopoli pembicaraan tidak pantas mendapatkan Anda. Kemungkinan besar, ia tidak benar-benar tertarik dengan Anda.
2. Percakapan terasa sangat kurang
Anda merasa gugup dan terdapat jeda yang canggung, hal ini sangat normal terjadi pada kencan pertama. Seiring waktu, percakapan akan terjadi begitu saja.
Jika pasangan tidak menunjukkan timbal balik pada Anda, ini juga bisa menjadi bendera merah ia tidak tertarik. Maukah Anda memiliki pasangan seperti itu?
3. Pasangan tidak memiliki hal baik untuk dibicarakan tentang hubungan di masa lalu
Jika pasangan terus menerus berbicara tentang hal-hal buruk pada hubungan di masa lalunya, bukankah ini tanda bahwa Anda selanjutnya? Apa Anda juga ingin dijelek-jelekkan juga di masa depan?
4. Ia membuat kesan pertama yang baik, lalu menghilang
Jangan puas dengan seseorang yang hanya menyenangkan selama masa-masa awal hubungan, kemudian menghilang. Jika ia tidak bisa mempertahankan hubungan di luar masa-masa awal, ia tidak melihat Anda sebagai masa depannya, sebaiknya jadikan sebagai mantan pacar saja.
5. Ia berbicara tentang masa depan di kencan pertama atau kedua
Di sisi lain, Anda juga harus waspada jika pasangan mulai berbicara tentang masa depan di awal kencan. Ini tanda bahwa pasangan hidup dalam imajinasinya.
6. Ia tidak bisa berkomitmen dengan rencana
Jika pasangan tidak dapat memiliki komitmen terhadap sebuah rencana, maka seterusnya ia akan seperti itu.
7. Ia tidak pernah meminta maaf
Pasangan yang tidak bisa mengakui kesalahannya dan minta maaf, sebaiknya tidak mendapatkan kesempatan. Sebuah kesalahan bisa membuat perasaan orang lain terluka, walaupun hal tersebut tidak disengaja.
Advertisement
8. Ia genit
Jika pasangan adalah sosok yang menawan, tidak ada yang salah dengan hal tersebut. Namun jika ia menggunakannya untuk genit dengan semua orang.
9. Ia tidak memiliki empati dengan Anda
Pasangan yang tidak memiliki rasa empati dalam sebuah hubungan adalah bendera merah. Setiap orang butuh diperhatikan, setidaknya didengarkan, benar?
10. Ia berantakan secara emosional
Banyak orang yang tidak bersedia menjadi intim secara emosional dan ini juga merupakan bendera merah bagi hubungan cinta Anda. Apa pasangan Anda juga menunjukkan tanda akan menjadi mantan pacar?