Resep Puding Mangga, Camilan Sehat yang Segar Maksimal

Mumpung buah mangga sedang musimnya, yuk kita buat sendiri puding mangga yang kuning segar menggoda di rumah.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 29 Nov 2023, 13:31 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2018, 06:02 WIB
Puding Mangga
Puding mangga segar. (dok. Instagram @xanderskitchen/https://www.instagram.com/p/BoY-Ni2HWdM/?utm_source=ig_share_sheet&igshid=ig2aw1f3aaih/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Ada begitu banyak variasi puding yang dapat Anda nikmati sebagai camilan atau makanan penutup. Tak hanya enak, puding juga bisa menyegarkan. Apalagi, bila puding memiliki kesegaran maksimal seperti resep puding mangga berikut ini.

Memanfaatkan musim mangga yang sedang berlangsung, Anda bisa membuat puding ini sendiri. Cara membuatnya pun tidak begitu sulit. Berikut resep puding mangga yang dibagikan pemilik akun Instagram @xanderskitchen, seperti dikutip Selasa, 16 Oktober 2018.

Bahan-bahan:

500 gram daging buah mangga (kira-kira dua buah mangga utuh)

1 bungkus agar-agar jelly plain

75 gram gula pasir (sesuai selera)

800 ml susu cair

Cara pembuatannya:

1. Blender isi buah mangga tersebut dengan susu, hingga halus.

2. Masukkan gula sesuai takaran Anda, dan tuangkan ke dalam panci bersamaan dengan agar-agar jelly. Masak hingga mendidih.

3. Tuang ke dalam cetakan, dan pastikan sudah halus, apabila kurang halus gunakan saringan.

4. Tunggu sampai cetakan mendingin, lalu masukkan ke dalam lemari es.

5. Diamkan kurang lebih 2-3 jam, agar puding memadat.

6. Puding mangga siap dinikmati.

(Mariany)

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya