Sikap Hormat Meghan Markle kepada Ratu Elizabeth Dapat Pujian Tahun Ini

Meghan Markle pertama kali menunjukkan sikap hormat kepada Ratu Elizabeth saat menghadiri acara Natal kerajaan tahun lalu. Saat itu, ia dianggap canggung.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 26 Des 2018, 11:15 WIB
Diterbitkan 26 Des 2018, 11:15 WIB
Meghan Markle pada Natal 2018
Meghan Markle memberi penghormatan pada Ratu Elizabeth II sesaat mobil sang ratu berlalu dari gereja tempat misa Natal Kerajaan Inggris digelar pada 2018. (dok. Instagram @royalreplimeghan/https://www.instagram.com/p/Br0GI0AlPBP/Dinny Mutiah)

Liputan6.com, Jakarta - Tak hanya Kate Middleton yang mencuri perhatian, Meghan Markle pun demikian saat menghadiri misa Natal Kerajaan Inggris di Sandringham, Selasa, 25 Desember 2018. Selain penampilannya, gaya penghormatan Meghan kepada Ratu Elizabeth II juga dapat pujian.

Dilansir People.com, setahun berlalu sejak Meghan pertama kali menunjukkan bungkuk penghormatannya kepada Ratu bersama anggota keluarga kerajaan dalam perayaan Natal. Tahun ini, ia menunjukkan sikap penghormatan jauh lebih sempurna sejak resmi menjadi bagian anggota kerajaan.

Meghan dengan percaya diri menundukkan kepalanya, menggenggam tangannya, dan merendahkan posisi tubuhnya dengan tepat untuk memberi penghormatan kepada Ratu di luar Gereja St. Mary Magdalene, kemarin.

Meghan Markle
Meghan Markle pada Natal 2017. (Foto: ADRIAN DENNIS / AFP)

Tahun lalu, Meghan berdampingan dengan Kate Middleton menunjukkan sikap penghormatan berbeda. Ia hanya menurunkan badannya sedikit disertai dengan senyum lebar kepada Sang Ratu. Sementara pada Natal 2018 ini, Meghan menunjukkan penghormatan yang lebih dalam sebagai tanda menghormati kerajaan.

Myka Meier, pendiri sekaligus Direktur Beaumont Etiquette mengatakan penghormatan dengan gerakan halus dengan sikap yang lebih dalam dan lebih lama menunjukkan tanda bahwa Anda lebih menghormati dan lebih formal. Sikap menghormat yang tepat, kata Meier, adalah dengan menempatkan satu kaki di belakang kaki yang yang lain sambil menundukkan kepala ketika menekukkan lutut.

Selain kepada Ratu Elizabeth, Meghan juga diharapkan memberi hormat kepada Pangeran Philip, Pangeran Charles, dan Duchess of Cornwall Camilla. Dia juga diminta menekuk lutut dan menundukkan kepala kepada Pangeran William dan Kate, berdasarkan posisinya pada garis pewaris tahta.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya