Cerita Akhir Pekan: Wajah Segar Taman Sempur Kota Bogor

Taman Sempur adalah salah satu taman ikonik Kota Bogor. Fasilitas yang disediakan dapat membuat pengunjung merasakan liburan akhir pekan yang murah meriah dan nyaman.

oleh Putu Elmira diperbarui 03 Mar 2019, 08:30 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2019, 08:30 WIB
Taman Sempur
Wajah baru Taman Sempur Kota Bogor (Liputan6.com/Adinda Kurnia)

Liputan6.com, Jakarta - Taman Sempur adalah salah satu ruang hijau terbuka yang hadir untuk masyarakat Kota Bogor. Dikepung permukiman padat penduduk, Sempur dapat dijadikan tempat pilihan untuk bersantai bersama keluarga maupun teman.

Taman ikonik Kota Hujan ini terletak di Kecamatan Bogor Tengah. Posisinya bersebelahan dengan Kebun Raya Bogor di sisi utara dan sebelah baratnya dibatasi oleh Sungai Ciliwung.

Keindahan Taman Sempur yang terlihat apik tampaknya tidak terlepas dari cerita unik di masa lalu. Sebelum memiliki wajah baru seperti saat ini, taman tersebut melewati beberapa kali proses renovasi.

Melansir dari laman resmi Pemerintah Kota Bogor, Sabtu, 2 Maret 2019, taman yang awalnya bernama Lapangan Sempur itu sempat ditutup berbulan-bulan mulai Juli 2016. Pada 5 Februari 2017, taman kembali dibuka untuk umum yang diresmikan langsung oleh Wali Kota Bogor Bima Arya.

Proses revitalisasi Taman Sempur pada 2016 tersebut menelan biaya sebesar Rp 2,2 miliar. Dengan biaya yang tidak sedikit, wajah Sempur semakin cantik dengan dilengkapi penerangan di 150 titik.

Kabid Pertamanan, PJU, dan Dekorasi Kota pada Dinas Perumahan Permukiman (Perumkim) Kota Bogor Yadi Cahyadi menambahkan, selain penerangan, Taman Sempur dilengkapi taman-taman tematik di sekelilingnya untuk mengakomodasi aktivitas anak-anak maupun komunitas anak muda seperti skate park, panjat tebing, dan lapangan basket. Rumput hijau seluas kurang lebih 100 meter x 65 meter di tengah taman juga menjadi daya tarik tersendiri.

Taman Sempur
Salah satu fasilitas skate park yang disediakan di Taman Sempur. (Liputan6.com/Adinda Kurnia)

Belum tuntas, pada 2018 Taman Sempur kembali direvitalisasi. Tidak banyak perubahan yang terjadi, hanya memperbaiki jogging track yang berada melingkari lapangan hijau. Yang awalnya menggunakan batu kerikil diganti dengan bahan rubber sintetik berwarna biru.

Semenjak diperbaiki, semakin banyak masyarakat yang mengunjungi Taman Sempur untuk berlari kecil mengelilingi lapangan. Bahkan, fasilitas satu ini menjadi tempat paling favorit untuk warga Bogor.

"Selain bisa nongkrong sama temen-temen, biasanya aku sering lari-lari di sini, emang sengaja datang ke sini dari Kabupaten Bogor. Banyak pohon-pohon tempatnya enak, apalagi di sini banyak kenangannya jadi ketagihan berkunjung ke Taman Sempur," ujar Chika, salah satu pengunjung Taman Sempur.

Sebagai pelengkap, disediakan fasilitas refleksi bagi para manula yang berada di sisi selatan lapangan dengan panjang kurang lebih 10 meter. Untuk para anak muda yang ingin menghabiskan waktu bersantainya untuk mengobrol atau sekadar duduk di bangku taman yang tersedia di sekitaran paving block.

Sementara, adanya Taman Kaulinan, yaitu tempat bermain untuk anak-anak, juga sangat membantu orangtua mengajak anaknya bermain dengan nyaman dan gratis. Taman tersebut memberikan beberapa wahana bermain untuk anak seperti permainan ular tangga, perosotan, dan jaring-jaring.

"Taman Sempur ini menjadi pilihan untuk liburan akhir pekan karena anak-anak dapat bermain leluasa di area bermain atau di tengah Lapangan Sempur," ujar Purwati, pengunjung Taman Sempur.

Asal-usul Sempur

Taman Sempur Dahulu
Penampakan Taman Sempur pada masa dulu (dok.YouTube/BTDchannel)

Sebelum hadir dengan wajah baru, konon dulu sebelum tahun 1900-an Sempur lebih dikenal dengan nama Kedoeng Halang. Bahkan, sebagian besar lahan yang berada di daerah itu adalah persawahan. Namun karena letaknya yang sangat dekat dengan pusat perkotaan, Sempur waktu itu menjadi daerah permukiman.

Lokasinya yang dekat dengan Istana Bogor, Karesidenan, dan pusat kota menjadikan Sempur menjadi lokasi permukiman favorit bagi para pembesar dan orang-orang Eropa, khususnya Belanda.

Beberapa sumber menyatakan bahwa nama Sempur berasal dari nama satu jenis pohon, yaitu pohon Sempur. Melansir dari berbagai sumber, di daerah tersebut dulunya banyak ditumbuhi pohon-pohon Sempur.

Pohon Sempur ini mempunyai buah yang bentuknya mirip dengan buah melon yang ukurannya relatif kecil. Rasa buahnya mirip seperti buah jambu air.

Ada juga yang mengatakan bahwa sempur berasal dari kata sampur yang dari bahasa asing yang artinya 'tempat pemandian atau kolam renang'. Keberadaan kolam renang tersebut hingga kini masih bisa ditemukan bekasnya, meski sudah beralih fungsi. Sampai saat ini, Sempur terus berbenah dan menjadi taman ikonik di Kota Bogor. (Adinda Kurnia Islami)

Saksikan video pilihan di bawah:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya