Sekretaris Kemenpar Tutup Usia Jelang Pensiun

Kurang dari setahun lagi, Sekretaris Kementerian Pariwisata Ukus Kuswara memasuki masa pensiun. Sebelum terjadi, ia mengembuskan nafas terakhirnya.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 06 Mei 2019, 16:55 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2019, 16:55 WIB
Sekretaris Kemenpar Tutup Usia Jelang Pensiun
Kurang dari setahun lagi, Sekretaris Kementerian Pariwisata Ukus Kuswara memasuki masa pensiun. Sebelum terjadi, ia mengembuskan nafas terakhirnya. (dok. Biro Komunikasi Publik Kemenpar/Dinny Mutiah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pariwisata Indonesia berduka dengan berpulangnya Sekretaris Kemenpar Ukus Kuswara ke haribaan. Ia tutup usia pukul 06.15 WIB di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Senin (6/5/2019).

Dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Ukus wafat pada usia ke-59 tahun. Padahal, tak sampai satu tahun lagi ia akan purna-tugas dari Kementerian Pariwisata.

Hampir setengah masa hidupnya diabdikan bagi kemajuan Pariwisata Indonesia. Ia mengawali karier di Kemenpar yang dulu bernama Departemen Pos dan Telekomunikasi sejak 1 Mei 1987 dengan pangkat Penata Muda (III/a).

Menteri Pariwisata Arief Yahya saat menerima jenazah di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, mengaku mengenal Ukus secara pribadi sebagai seorang yang selalu murah senyum dalam setiap kesempatan dan ramah kepada siapa saja. Menpar bahkan pernah berjanji akan mengantarkan Ukus saat kelak nanti memasuki masa pensiunnya.

"Saya berjanji kepada beliau akan mengantar sampai beliau pensiun nanti, dan sekarang janji saya terlaksana, saya benar-benar mengantar beliau hingga akhir hayatnya," kata Menpar.

Almarhum Ukus Kuswara diberangkatkan dari Gedung Sapta Pesona, Kemenpar, menuju kampung halaman di Kuningan, Jawa Barat untuk diterima Bupati Kuningan, lalu disalatkan di Masjid Agung Kuningan sebelum kemudian dimakamkan.

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Jejak Karier

Sekretaris Kemenpar Tutup Usia Jelang Pensiun
Kurang dari setahun lagi, Sekretaris Kementerian Pariwisata Ukus Kuswara memasuki masa pensiun. Sebelum terjadi, ia mengembuskan nafas terakhirnya. (dok. Biro Komunikasi Publik Kemenpar/Dinny Mutiah)... Selengkapnya

Semasa berkarir di birokrasi, Ukus yang terakhir menjabat sebagai Sekretaris Kementerian sejak 2015 itu berhasil membawa Kementerian yang dipimpin Menteri Pariwisata Arief Yahya menerima berbagai penghargaan. Salah satunya atas prestasi dalam Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik Tahun 2018 dengan predikat "Sangat Baik" dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Almarhum juga menjabat sebagai Ketua III Dewan Pegurus Nasional (DPN) KORPRI periode 2015-2020 dan juga sebagai Ketua Forum Sesmen (Forses) selain menjabat sebagai Sekretaris Kementerian Pariwisata.

Menpar Arief Yahya dalam sambutannya setelah mensalatkan jenazah mengatakan, bahwa Almarhum Ukus Kuswara selama menjabat sebagai Sesmen Kemenpar banyak berjasa dalam mensejahterakan pegawai Kemenpar.

"Sepanjang saya memimpin Kemenpar, almarhum banyak berjasa khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan pegawai Kementerian Pariwisata, semoga Allah SWT menerima seluruh amal baik beliau," ujar Menpar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya