Liputan6.com, Jakarta - Jika tidak terbiasa sarapan pagi dengan makanan berat, roti menjadi pilihan kedua. Ada berbagai merek roti berkualitas di Indonesia, salah satunya adalah BreadTalk yang sudah 16 tahun memanjakan lidah masyarakat Indonesia.
Jelang akhir tahun, Breadtalk meluncurkan promo bertajuk BreadTalk Festival. Promo ini diluncurkan serentak di semua toko BreadTalk di seluruh Indonesia mulai 30 September sampai 2 Oktober 2019.
Jangan takut untuk ambil semua jenis roti yang disajikan di etalase toko, karena selama tiga hari ini semuanya didiskon. Untuk semua varian roti seperti Beef Milano, Floss & Roll, D'Diva, dan lainnya dijual dengan harga serba Rp7.500 dengan minimum pembelian delapan buah.
Advertisement
Baca Juga
Sementara, jenis Sliced Cakes seperti Tiramisu, Black Forest dan lainnya dijual dengan harga mulai dari Rp16 ribu dan tanpa minimum pembelian. Selain itu, bagi Anda yang ingin menikmati kue bersama keluarga, medium whole cake juga dijual dengan diskon mulai dari harga Rp125 ribu.
Promo ini tidak berlaku untuk pembelian melalui delivery service atau big order. Jadi, pembeli harus datang ke tokonya secara langsung. Program promo akhir tahun ini adalah pagelaran tahun ketiga dan selalu dilakukan setiap Oktober.
Roti dengan harga diskon ini juga diproduksi dari mulai toko buka hingga toko tutup pada pukul 22.00. "Dalam sehari, toko yang terlihat dari CCTV etalasenya kosong, malah akan langsung ditegur," kata Tessa Andriani, Brand Manager BreadTalk Indonesia dalam konferensi pers di BreadTalk Blok M Plaza, Jakarta Selatan, Senin (30/9/2019).
Saksikan video pilihan di bawah ini:
2 Kali Setahun
Pada pembukaan promo akhir tahun produk franchise asal Singapura ini ramai dikunjungi pelanggan. Berbagai kalangan, dari mulai ibu-ibu, karyawan, bahkan anak-anak sekolah ikut memilih dan membeli roti dengan jumlah yang tidak sedikit.
"Mumpung promo," kata Ayu, salah satu pelanggan yang ikut memborong beberapa jenis roti di nampannya.
BreadTalk terkenal dengan penyajian rotinya yang fresh, karena dibuat langsung di dapur yang ada di setiap outlet. Oleh karena itu, Tessa menyarankan agar para pelanggan tidak menyimpan roti lebih dari 24 jam, karena membuat tekstur roti tidak selembut saat pertama kali keluar dari oven saat dimakan.
Sampai saat ini, roti C's Floss dan Fire Floss, yang juga sebagai produk khas Breadtalk, masih menduduki peringkat pertama penjualan. Jumlahnya setiap hari sebanyak 20 ribu buah di seluruh toko di Indonesia.
Merek roti yang kurang lebih outletnya berjumlah 180 tersebar di seluruh Indonesia ini selalu menggelar dua kali program promo dalam setahun. "Biasanya di awal tahun sekitar Maret saat ulang tahun BreadTalk dan pada Oktober sebagai promo akhir tahun," kata Tessa.
Advertisement