Kim Kardashian dan Kanye West Ajak Keempat Anak Berkostum Serangga

Masih untuk kostum Halloween, kali ini Kanye West dan Kim Kardashian turut mengajak buah hati.

oleh Putu Elmira diperbarui 04 Nov 2019, 10:01 WIB
Diterbitkan 04 Nov 2019, 10:01 WIB
Kanye West dan Kim Kardashian
Kanye West dan Kim Kardashian bersama keempat buah hati mereka mengenakan kostum bertema serangga. (Screenshot Instagram @kimkardashian/https://www.instagram.com/p/B4X_exogiES/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Bukan Kim Kardashian namanya jika tidak hadir dengan hal yang mengejutkan. Kali ini, Kim bersama sang suami, Kanye West, mengajak keempat buah hati mereka untuk mengenakan kostum yang super nyentrik sekaligus unik.

Hal tersebut tampak dari potret yang diunggah Kim Kardashian melalui akun Instagram pribadi pada Sabtu, 2 November 2019. Potret ini menampilkan kostum Halloween lainnya dari Kim, Kanye bersama North, Saint, Chicago, dan Psalm.

Keluarga ini tampil dalam balutan kostum futuristik dengan mengambil tema beberapa serangga yang menyeramkan. "West Worms," demikian tulis Kim dalam kolom keterangan potret keluarga tersebut.

Dilansir People, Minggu, 3 November 2019, Kim Kardashian turut menyertakan beberapa cuplikan di belakang layar saat sesi pemotretan foto dan kostum mereka yang unik. Ada beberapa hal yang terlihat begitu nyata.

Sebut saja mulai dari sentuhan antena, kacamata serangga, lengan, hingga cakar serangga besar yang menyembul ke segala arah. Kanye tampak mengenakan kostum paling menyeramkan di antara istri dan keempat anaknya.

Ia memakai topeng besar yang dilengkapi lidah-lidah kecil yang dirancang dapat bergerak. Dalam rekaman tersebut, sang rapper juga tampak dengan topengnya terbuka.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Berkostum Flintstones

Sebelumnya, Kim Kardashian mengungkapkan putri bungsunya sangat ketakutan dengan kostum ayahnya pada kostum pertama keluarga ini. Mereka kala itu terinpirasi dari pakaian Flintstones yang kemudian harus diedit.

Saint dan North tampil sebagai Fred dan Wilma Flintstone. Sementara itu, adik perempuan mereka, Chicago mengenakan rambut palsu merah dengan tulang palsu sebagai putri mereka, Pebbles. Keluarga ini berpose di depan latar prasejarah.

"Foto keluarga ini penuh tantangan karena Chicago sangat takut pada Dino! LOL," tulis Kim Kardashian dalam kolom keterangan potret itu.

Kim berusaha menjelaskan dan menunjukkan kepada Chicago bahwa yang ada di dalam kostum Dino adalah sang ayah. Namun, sang buah hati tidak menangkap konsep tersebut dengan jelas.

"Jadi kami beritahu kepada fotografer untuk mengeditnya & membuat keluarga impian Flintstones menjadi kenyataan!" tutup Kim.

 
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya