Singa dan Harimau Sumatera Positif Covid-19 di Kebun Binatang Washington

Sejumlah singan dan harimau sumatera dinyatakan positif Covid-19.

oleh Komarudin diperbarui 18 Sep 2021, 19:03 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2021, 19:03 WIB
Ilustrasi harimau Sumatera
Ilustrasi harimau Sumatera (dok.pixabay/Jolenka)

Liputan6.com, Jakarta - Kasus binatang positif Covid-19 kembali terjadi. Kali ini Covid-19 menyerang harimau dan singa di Kebun Binatang Nasional Smithsonian di Washington DC, Amerika Serikat.

Melansir dari laman Insider, Sabtu (18/9/2021), pengumuman tersebut disampaikan pihak kebun binatang, Jumat, 17 September 2021. Hasil awal melalui sampel tinja mengarah pada tes positif awal, meskipun hasil akhir baru diketahui dalam beberapa hari, kata kebun binatang.

"Kebun Binatang telah melakukan penyelidikan menyeluruh terhadap semua staf yang berada di dekat singa dan harimau," kata pihak kebun binatang dalam sebuah pernyataan. Disebutkan, tidak ada bukti yang menunjukkan dengan tepat sumber infeksi.

Meski begitu, kata pihak kebun binatang mengatakan kemungkinan infeksi ditularkan oleh pembawa tanpa gejala. Oleh karena itu, sudah menjadi praktik standar bagi semua staf perawatan hewan dan staf penting untuk mengenakan masker di dalam ruangan di semua area publik dan non-publik.

Hewan yang dinyatakan positif Covid-19 yaitu enam singa Afrika, seekor harimau Sumatera, dan dua harimau Amur. Akhir pekan lalu, penjaga kebun binatang melihat beberapa hewan menunjukkan penurunan nafsu makan, batuk, dan bersin.

Tidak ada hewan lain di kebun binatang yang dinyatakan positif saat ini, kata laporan itu. Namun, ada penyelidikan terhadap staf yang melakukan kontak dekat dengan hewan tersebut.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Vaksin Covid-19 untuk Hewan

Dua Harimau di Ragunan Terpapar COVID-19
Salah satu Harimau Sumatera yang terpapar COVID-19 di Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, Minggu (1/8/2021). Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan pihaknya akan memastikan kondisi kedua Harimau, Hari dan Tino yang positif COVID-19 pada 15 Juli lalu. (merdeka.com/Herman Zakharia)

Departemen Pertanian AS mengesahkan vaksin Covid-19 yang dibuat untuk hewan di kebun binatang oleh Zoetis. Vaksin tersebut akan tersedia untuk hewan tertentu dalam beberapa bulan mendatang, kata pihak kebun binatang.

Selain itu, semua pihak perlu mengenakan masker di semua area dalam ruangan di kebun binatang. Sementara, pada bagian-bagian tertentu di kebun binatang itu akan ditutup untuk pencegahan Covid-19.

Kabar  harimau sumatera dinyatakan positif Covid-19 bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, dua harimau sumatera di Taman Margasatwa Ragunan dilaporkan terinfeksi Covid-19. Mereka bernama Tino dan Hari.

13 Gorila

Ilustrasi Gorila
Ilustrasi gorila (dok. Pixabay.com/Alexas_Fotos/Putu Elmira)

Sebelumnya, kabar hewan dinyatakan positif Covid-19 juga sempat terjadi pada gorila. Melansir laman Independent, Senin (13/9/2021), peristiwa tersebut terjadi di Kebun Binatang Atlanta dan 13 gorila di Kebun telah dites positif Covid-19.

Berdasarkan diagnosis, mereka menunjukkan gejala penyakit, termasuk batuk, keluar cairan dari hidung, dan perubahan nafsu makan mereka. Pejabat di kebun binatang mengambil sampel tinja dan hidung, yang diuji di Laboratorium Diagnostik Hewan Athena.

Dr. Sam Rivera, direktur senior kesehatan hewan di Kebun Binatang Atlanta, mengatakan kepada AJC bahwa dia yakin virus itu pertama kali ditularkan ke populasi gorila oleh seorang karyawan tanpa gejala yang divaksinasi yang merawat mereka. Pekerja itu tidak menunjukkan gejala dan mengenakan APD, tetapi kemudian dinyatakan positif.

 

Infografis Imbauan Penyembelihan Hewan Kurban Saat Pandemi Covid-19

Infografis Imbauan Penyembelihan Hewan Kurban Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Imbauan Penyembelihan Hewan Kurban Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya