Siasati Tinggi Badan, Irfan Hakim Pilih Pakai Sepatu Bot

Irfan Hakim memperlihatkan langsung rahasia di balik penggunaan sepatu bot.

oleh Henry diperbarui 18 Jul 2022, 07:03 WIB
Diterbitkan 18 Jul 2022, 07:03 WIB
Irfan Hakim. (Foto: Dok. Instagram @irfanhakim75)
Irfan Hakim. (Foto: Dok. Instagram @irfanhakim75)

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai seorang presenter ternama, penampilan Irfan Hakim tentuk tak lepas dari perhatian para penggemarnya. Pria yang sering tampil dengan busana modis ini rupanya mendapat pertanyaan soal sepatu andalannya. Pasalnya, Irfan sering terlihat memakai sepatu bot dalam berbagai kesempatan.

"Kenapa, sih, pakai sepatu boot terus? Mana ditambah ganjelan di dalamnya. Biar apa?" begitu yang tertulis dalam video yang diunggah Irfan Hakim via akun TikTok @75irfanhakim, beberapa waktu lalu.

Pertanyaan itu pun dijawab Irfan dengan memperlihatkan langsung rahasia di balik penggunaan sepatu bot. "Mau heran tapi ini Irfan Hakim. Ini alasan gue kenapa selalu pakai sepatu tinggi," tulis pria berusia 46 tahun tersebut pada keterangan unggahannya.

Dalam video singkat tersebut, bapak lima anak itu tampil dengan kemeja merah yang dilapisi jaket hitam. Celana yang dipakai tampak senada dengan jaketnya. Tak lupa, sepasang sepatu bot warna merah menyala dipilih sebagai alas kaki.

Irfan berdiri di sebelah seorang perempuan. Keduanya berdiri tegak di depan kamera dengan wajah serius. Bila dijejerkan seperti itu, tinggi Irfan pun jauh di atas perempuan yang ada di sebelahnya.

Tak lama kemudian, Irfan melepas salah satu sepatunya sambil tetap berdiri di sebelah wanita tersebut. Tinggi badannya spontan menyusut.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Terinspirasi

Irfan Hakim Ungkap Alasan Suka Pakai Sepatu Bot
Irfan Hakim Ungkap Alasan Suka Pakai Sepatu Bot.  foto: TikTok @75irfanhakim  

Tinggi badan Irfan menjadi hampir sama dengan perempuan yang ada di sebelahnya. Sepatu bot yang memiliki tambahan sol di bagian dalamnya tersebut sangat berguna untuk menambah tinggi badan Irfan.

Video ini pun mendapat beragam reaksi dari warganet. Ada yang merasa terinspirasi dengan ide Irfan dan berkomentar, Bagi sebagian pria, hal itu bisa jadi solusi agar terlihat lebih tinggi seperti kerap dilakukan perempuan dengan sepatu hak tinggi atau heels.

"Wah, kayaknya aku harus ganti sepatu, nih," komentar seorang warganet. "Hm, ide bagus nih dari kak Irfan," timpal warganet lainnya.

"Oh ternyata Irfan Hakim pakai hak...hak asasi manusia, wkwkwkwk," komentar warganet lainnya. Sampai berita ini ditulis, video yang sempat viral tersebut sudah dilihat lebih dari 22,4 juta kali dan disukai lebih dari 890 ribu kali.

Irfan Hakim juga dikenal punya rumah yang megah dan luas. Selain rumah, ia memiliki kantor yang tak kalah menarik. Irfan termasuk salah satu selebritas yang sukses dalam mengembangkan kariernya di platform YouTube.

 

Renovasi Kantor

Irfan Hakim Ungkap Alasan Suka Pakai Sepatu Bot
Irfan Hakim Ungkap Alasan Suka Pakai Sepatu Bot.  foto: TikTok @75irfanhakim  

Ayah lima anak ini rajin mengunggah konten di media sosia di kanal deHakims. Tentu, konten yang dibuat oleh Irfan Hakim tak terlepas dari kerja keras tim kreatif dan editing video. Untuk menghasilkan konten yang menarik penonton, juga perlu didukung suasana kantor yang nyaman.

Dengan alasan tersebut, Irfan Hakim baru-baru ini merenovasi kantor yang telah dibangun sebelumnya. Ia mengubah desainnya menjadi seperti di kafe dengan kental interior kayu.

Menurut pria yang juga pernah bermain sinetron ini, ia sengaja merenovasi ruangan itu supaya ia dan para karyawannya betah berlama-lama dan semakin semangat bekerja di kantor. Ruangan kantornya terlihat lebih estetik usai renovasi. Ia mengkonsep gedung kantornya dengan unfinished concept.

Di ruangan rapat, kita bisa melihat sangat kental dengan interior kayu, termasuk untuk meja dan beberapa lemari. Ruangan utama dan ruang kerja bernuansa ala kafe. Irfan sepertinya benar-benar ingin memanjakan karyawannya dengan suasana kerja yang tidak terlalu formal. Ia juga memperlihatkan ruang editor lengkap dengan berbagai peralatan untuk mengedit dan mengambil video.

Tempat Penangkaran Burung

Menengok Kantor Baru Irfan Hakim yang Didesain ala Kafe dan Bernuansa Kayu
Menengok Kantor Baru Irfan Hakim yang Didesain ala Kafe dan Bernuansa Kayu. foto: Youtube 'deHakims'

Selain sebagai presenter, Irfan Hakim dikenal sebagai sosok pencinta binatang. Pria kelahiran Bandung ini pun memiliki banyak hewan peliharaan di rumahnya. Tak hanya satu jenis satwa, Irfan gemar mengoleksi berbagai jenis hewan dari mulai reptil hingga unggas.

Ia bahkan memiliki tempat khusus untuk kandang peliharaannya, mulai dari kelinci, kucing, ikan, kura-kura, hingga berbagai jenis burung. Memiliki cita-cita melakukan pelestarian hewan, tak tanggung-tanggung Irfan Hakim membangun aviary untuk penangkaran puluhan hewan peliharaannya.

Melansir kanal Hot Liputan6.com, dibangun di tanah seluas 500 meter persegi, aviary milik Irfan nantinya juga akan digunakan sebagai tempat penangkaran burung. Bagaimana tidak, satwa yang ia pelihara cukup ekstrem dan lain dari pada yang lain. Tampak desainnya terlihat seperti bak sebuah kebun binatang dan hutan sungguhan.

Infografis Eksistensi Sepatu Lokal di Tanah Air.
Infografis Eksistensi Sepatu Lokal di Tanah Air. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya