3 Resep Sushi Timun yang Mudah Dibuat

Segar timun dikombinasikan isian sushi favorit tentu jadi cita rasa yang tidak ingin Anda lewatkan.

oleh Asnida Riani diperbarui 13 Jan 2023, 06:01 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2023, 06:01 WIB
Resep sushi timun. (dok. Cookpad @frielinggasit)
Resep sushi timun. (dok. Cookpad @frielinggasit)

Liputan6.com, Jakarta - Sushi merupakan salah satu kuliner Jepang paling populer. Saking tenar, Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai versi hidangan ini, dengan tidak sedikit yang mengombinasikannya bersama ragam bahan lokal.

Tidak hanya di restoran, kafe, bahkan kedai pinggir jalan, dengan ketersediaan kreasi resep sekarang, sushi juga bisa Anda buat sendiri di rumah. Jika ingin menjajal cara berbeda memakannya, Anda bisa mengkreasikannya jadi sushi timun.

Segar timun dikombinasikan isian sushi favorit tentu jadi cita rasa yang tidak ingin Anda lewatkan. Langsung catat sederet resep sushi timun berikut, seperti dirangkum dari Cookpad, Kamis, 12 Januari 2023.

Sushi Timun

Resep kreasi pengguna @frielinggasit ini membutuhkan bahan-bahan:

2 buah timun

200 gram nasi putih

2 buah wortel

1 sdt wijen hitam

3 buah nugget

1 sdm cuka apel

1/2 sdt garam

1 sdt gula pasir

 

Langkah Pembuatan:

1. Aduk nasi, cuka, garam, gula, dan wijen hitam jadi satu sampai rata. Sisihkan.

2. Potong timun dengan lebar sekitar 2 cm. Buang bijinya dan isi dengan nasi, sayur, dan nugget.

3. Sajikan.


Sushi Timun Isi Salmon

Resep sushi timun isi salmon. (dok. Cookpad @afa150787)
Resep sushi timun isi salmon. (dok. Cookpad @afa150787)

Resep kreasi pengguna @afa150787 ini membutuhkan bahan-bahan:

1 buah timun jepang ukuran besar

1 cup beras jepang

1 potong ikan salmon

2 butir telur

Secukupnya wijen dan cuka sushi

Sedikit gula pasir dan garam

 

Langkah Pembuatan:

1. Cuci bersih timun jepang, buang bijinya, lalu rendam selama dua menit dengan air panas. Angkat, kemudian tiriskan.

2. Cuci bersih beras. Masak seperti biasa dengan ukuran air 2 cup untuk 1 cup beras. Setelah nasi matang, angkat. Hilangkan uapnya lalu beri cuka sushi dan sedikit gula pasir, aduk rata,sisihkan.

3. Taburi ikan salmon dengan sedikit garam, ratakan, kemudian goreng tanpa minyak sampai matang. Angkat dan tiriskan.

4. Kocok telur dan garam, dadar, lalu gulung telur. Sisihkan.

5. Ambil tikar penggulung sushi, alasi dengan plastic wrap, lalu taruh nasi di atasnya, ratakan. Taruh ikan salmon dan telur gulung, padatkan. Lakukan sampai bahan habis.

6. Masukkan sushi gulung dalam lubang timun, pastikan benar-benar terisi sempurna. Kemudian, potong-potong. Tata dalam piring.


Sushi Timun Gulung

Resep sushi timun gulung. (dok. Cookpad @riniagustina1712)
Resep sushi timun gulung. (dok. Cookpad @riniagustina1712)

Resep kreasi pengguna @riniagustina1712 ini membutuhkan bahan-bahan:

Secukupnya nasi putih dan ikura (telur ikan salmon)

2 buah timun

 

Langkah Pembuatan:

1. Potong timun memanjang tipis.

2. Bentuk nasi bulat-bulat. Jangan terlalu besar.

3. Lilitkan irisan timun tadi ke nasi yang sudah dibentuk bola-bola.

4. Tambahkan telur ikan salmon di atasnya. Sajikan dengan shoyu dan wasabi.

Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan
Infografis 7 Penyebab Sampah Makanan. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya