Rice Cooker Hasil Desain Kreasi Anak Bangsa

PT. Star Cosmos yang dikenal lewat produk rice cooker sejak 1976. Bersamaan dengan bulan Kemerdekaan Indonesia mereka meluncurkan Rice Cooker terbaru bertemakan “Aku Indonesia Aku Berkarya” seri CRJ-3237 N.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Agu 2023, 04:46 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2023, 18:38 WIB
Ilustrasi Rice Cooker
Ilustrasi rice cokeer. (Image by brgfx on Freepik)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu market leader di industri peralatan rumah tangga di pasar Indonesia sejak tahun 1976, PT. Star Cosmos yang dikenal lewat produk rice cooker tak pernah kehabisan ide untuk terus berinovasi.

Bersamaan dengan bulan Kemerdekaan Indonesia di Agustus 2023 ini, Cosmos meluncurkan Rice Cooker terbaru bertemakan “Aku Indonesia Aku Berkarya” seri CRJ-3237 N.

Menariknya, desain Rice Cooker Cosmos ini merupakan karya dari pemenang Kontes Desain Kreasi Rice Cooker yang diadakan Cosmos, dengan mengusung tema “Aku Indonesia, Aku Berkarya” di 2021 lalu dan telah dipilih 20 desain terbaik dari ribuan partisipan.

“Kami sangat senang dan bangga, melalui Kontes Desain Kreasi Rice Cooker dapat melahirkan karya-karya kreatif generasi muda Indonesia. Sebagai bentuk apreasiasi, Cosmos mewujudkan karya pemenang menjadi produk nyata Rice Cooker sehingga dapat dimiliki oleh masyarakat Indonesia,” terang Dara Yunia, Product Marketing Rice Cooker Cosmos dalam keterangannya, 15 Agustus 2023.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Pilihan Masyarakat

Rice Cooker Hasil Desain Kreasi Anak Bangsa
Rice Cooker Hasil Desain Kreasi Anak Bangsa.  foto: istimewa

Soal kualitas pastinya tak perlu diragukan lagi, produk Rice Cooker Cosmos sudah menjadi pilihan masyarakat Indonesia sejak puluhan tahun lalu dari generasi ke generasi.

Salah satu buktinya, kategori Rice Cooker Cosmos selalu mendapatkan Top Brand Index Tertinggi setiap tahunnya. Cosmos juga memberikan garansi produk dan gratis jasa service seumur hidup.

 

Infografis 8 Benda di Rumah Wajib Dibersihkan Cegah Penyebaran Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Infografis 8 Benda di Rumah Wajib Dibersihkan Cegah Penyebaran Covid-19. (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya