Liputan6.com, Jakarta - Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Jimly Asshiddiqie mengaku mendapat analisa akan adanya ancaman kudeta pada 2014 ini.
Guru besar Universitas Indonesia ini menuturkan, analisa tersebut didapat dari mantan Kepala Badan Intelejen Strategis TNI Laksda Soleman B Ponto. Hal itu dituturkan Jimly dalam diskusi di Rumah Kebangsaan di Jalan Pattimura, Jakarta Selatan, Rabu (26/3/2014) sore.
"Ini saya dapat informasi terbaru lagi dari mantan kepala BAIS TNI. Dia baru pesiun 2009-2013. Dia membuat analisa maka dia menggambarkan ini akan terjadi, persoalan serius sekali," kata Jimly.
Mendengar analisa tersebut, Jimly mengaku tak banyak berkomentar. Dia pun langsung menghubungi Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko lewat sambungan telepon.
"Saya telepon Moeldoko, minta waktu sebentar, nanti jangan-jangan TNI gini juga pemikirannya," tambah Jimly.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu menuturkan, ia juga sempat ditanya oleh beberapa senior dan alumni dari Lemhanas mengenai bagaimana situasi nanti jika pada 20 Oktober 2014 tidak ada presiden yang terpilih.
"Saya ini baru berkumpul dengan berapa senior. Alumni Lemhanas bertanya kepada saya, Pak Jimly bagaimana seandainya nanti tanggal 20 Oktober tidak ada presiden yang terpilih bagaimana pendapat saudara. Dan nanyanya itu dengan penuh keyakinan, bahwa itu kemungkinan besar akan terjadi," jelas Jimly.
Dia pun berharap agar isu-isu dan analisa tersebut tidak terjadi dan TNI sebagak institusi tetap profesional dalam menjalankan fungsi dan tugasnya.
"Kita harapkan TNI sebagai institusi tetap profesional di bidangnya dan tidak ada itu kudeta konstitusional itu. Sudah jelas kudeta itu inkonstitusional. Itu sudah jelas ya," ucap Jimly.
Jimly Asshiddiqie: Ada Analisa Kudeta pada Pemilu 2014
Analisa tersebut didapat dari mantan Kepala Badan Intelejen Strategis TNI Laksda Soleman B Ponto.
Diperbarui 26 Mar 2014, 20:14 WIBDiterbitkan 26 Mar 2014, 20:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Daftar Menu Buka Puasa di Masjid Jogokariyan Yogyakarta Ramadhan 2025
Penyebab Puasa Ramadhan Tidak Diterima Allah, Ustadz Adi Hidayat Ungkap Hal yang Harus Dihindari
Sadis, Ayah Tega Bunuh Dua Anaknya Gara-Gara Ini
Vergia Septiana Bawa Vastra Indonesia Rilis Koleksi Ied Series saat Momentum Ramadhan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan