Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) secara resmi telah menetapkan Bupati Biak Numfor, Yesaya Sombuk terkait kasus dugaan suap proyek pembuatan tanggul laut oleh Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal di kabupaten tersebut.
Selain Yesasa, KPK juga sudah menetapkan seorang pengusaha bernama Teddy R. yang diduga bertindak sebagai penyuap si bupati.
Menurut Ketua KPK Abraham Samad, sekalipun telah menetapkan 2 orang sebagai tersangka, lembaganya akan terus mengembangkan perkara pembuatan tanggul yang berkaitan dengan penanggulangan bencana di sana, beberapa waktu lalu.
Abraham menambahkan, KPK juga tidak menutup kemungkinan bakal mengusut keterlibatan Menteri PDT yang saat ini dijabat oleh Ahmad Helmy Faishal Zaini.
"Saat ini kami sedang fokus pada pelaku aktif. TR (Teddy R) selaku pemberi dan YS (Yesaya Sombuk) selaku penerima," ujar Abraham Samad saat jumpa pers di Gedung KPK, Selasa (17/6/2014).
"Tidak ada hambatan bagi KPK untuk itu. Apabila didapatkan dua alat bukti, dan terbukti, maka KPK tidak pernah ragu-ragu tetapkan menteri sebagai tersangka," tegasnya.
Pada perkara ini, Yesaya selaku Bupati Biak Numfor diduga menyalahgunakan kewenangannya. Ia disangkakan melanggar Pasal 12 huruf 1 atau b atau Pasal 5 ayat 2 jo Pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau Pasal 13 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU No. 20 tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (UU Tipikor).
Sedangkan Teddy yang merupakan pihak swasta pemberi suap dijerat Pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau pasal 13 UU Tipikor.
Kasus Suap Bupati Biak Numfor, KPK Juga Bidik Menteri Helmy?
KPK masih mendalami peran Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal dalam kasus ini.
Diperbarui 17 Jun 2014, 21:26 WIBDiterbitkan 17 Jun 2014, 21:26 WIB
Langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menggeledah kantor Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal mengundang reaksi Helmi Faisal (Liputan6.com/ Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
TNI Bersama Polri Hari Ini Akan Umumkan Tersangka Kasus Penembakan di Way Kanan
Tol Probolinggo-Banyuwangi Dibuka Gratis sampai 8 April 2025
Pramono Anung Berencana Buat Pulau Kucing di Kepulauan Seribu
Acara Reality Show G-Dragon Tak Tayangkan Episode Bersama Kim Soo Hyun
Trik Interview Kerja, Tingkatkan Peluang Ketrima
Tom Lembong Klaim Kebijakannya Terkait Impor Gula Untungkan Petani
Blunder Gedung Putih: Jurnalis Tak Sengaja Dilibatkan dalam Diskusi Rahasia Serangan AS ke Houthi
Bursa Asia Dibuka Menguat karena Trump Sedikit Melunak Soal Tarif
Menbud Sambut Positif Penyerahan Koleksi Lampu Antik untuk Memperkuat Memori Kolektif Bangsa
Agar Anak Tidak Sakit Saat Mudik, Ini 7 Tips dari Dokter
Harga Kripto Hari Ini 25 Maret 2025: Solana dan Dogecoin Naik Paling Tinggi
Harga Minyak Makin Mahal Usai Trump Ancam Negara yang Beli Migas Venezuela