Liputan6.com, Jakarta - Akhirnya penyidik unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polda Metro Jaya menahan 2 guru Jakarta International School (JIS), terkait kekerasan seksual terhadap anak kecil. Mereka adalah Ferdinant Tjiong dan Neil Bantleman.
Menaggapi hal itu, Sekretaris Jenderal Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Erlinda mengapresiasi langkah dari aparat kepolisian. Kendati itu memerlukan waktu yang tidak sebentar.
"KPAI sangat mengapresiasi atas kinerja Polisi RI, khususnya Polda Metro Jaya, dengan terungkapnya kasus Kekerasan yang terjadi di JIS. Ditetapkannya 2 guru JIS jadi tersangka, pastinya pihak Polisi sudah memiliki lebih dari 2 alat bukti sesuai dengan pasal 184 KUHP dalam penetapan tersangka," kata Erlinda kepada Liputan6.com melalui pesan elektronik, Selasa (15/7/2014).
"Polda melakukan penahan terhadap 2 tersangka dikarenakan untuk proses penyelesaian dan melengkapi BAP, dan Polda melakukan secara profesional," jelas dia.
Kendati sudah ditetapkan tersangka, kata Elin sapaan karibnya, KPAI akan terus melakukan pengawasan. Dia juga meminta masyarakat terus ikut membantu menyelesaikan kasus kekerasan seksual terhadap anak-anak itu.
"KPAI akan tetap melakukan pengawasan terhadap kasus kekerasan yang terjadi, khususnya kekerasan yang terjadi di lingkungan sekolah. Proses penegakan hukum juga sebaiknya mendapatkan pengawasan dari masyarakat dan berharap semua Aparat Penegak Hukum dapat melaksanakan tugas sesuai dengan amanah UU," tuturnya.
Ke depan, ujar Elin, pihaknya berharap agar pihak JIS terus kooperatif dalam setiap panggilan pemeriksaan yang dilayangkan Polda Metro Jaya. Serta memberikan keterangan yang benar dan tidak menyembunyikan.
"Harapan KPAI, semoga pihak JIS dapat kooperatif dalam mengungkap kasus kekerasan seksual tersebut dan tidak melakukan sikap perlawanan atas nama kebenaran dan keadilan," tandas Elin. (Ein)
KPAI Sambut Baik Penahanan 2 Guru JIS
"Polda melakukan penahan terhadap 2 tersangka dikarenakan untuk proses penyelesaian dan melengkapi BAP."
Diperbarui 15 Jul 2014, 09:58 WIBDiterbitkan 15 Jul 2014, 09:58 WIB
Petugas Keamanan bersiaga di gerbang Jakarta Internasional School (JIS) di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Rabu (23/4). (ANTARA FOTO/Reno Esnir)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
IHSG Berpotensi Melejit, Tengok Rekomendasi Saham Hari Ini 23 April 2025
Harga Emas Hari Ini Melorot dari Level Tertinggi, Saatnya Beli?
Meta Perketat Perlindungan Remaja di Instagram dengan AI, Tak Bisa Lagi Bohong soal Umur!
10 Kombinasi Warna Rambut Tahun 2025 yang Bikin Memukau, Gradasinya Elegan
Cuaca Besok Kamis 24 April 2025: Jabodetabek Diperkirakan Berawan Seharian
Berdasarkan Zodiak, Ini Hal yang Bikin Kamu Menarik di Mata Orang
Denmark Siap Prioritaskan Perjanjian Perdagangan Bebas Uni Eropa-Indonesia
Parade Seabad KRL dari Masa ke Masa, Joko Kendil hingga JALITA Jadi Obat Kangen Warga Jabodetabek
Mirip Ranting Tak Bernyawa, Ulat Ini Bisa Menyamar dan Ganti Warna Seketika
SSMS Tebar Dividen 2024 Rp 47,24 per Saham, Cek Jadwalnya
Menkes Budi Gunadi Izinkan PPDS Praktik Dokter Umum, Ringankan Beban Finansial dan Beri Ruang Lebih Layak
Beredar Kabar E-Money Tak Bisa untuk Transaksi KRL, Simak Faktanya