Liputan6.com, Jakarta - Ribuan pendatang baru diprediksi menyerbu Ibukota usai Lebaran 2014. Bahkan, diperkirakan ada kenaikan pendatang baru sekitar 25,5% dari tahun lalu. Melihat fenomena tersebut, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi itu mengatakan, lonjakan penduduk tidak dapat dibendung.
"Kamu mau buat pagar? Pagari semua DKI Jakarta, terus kamu kunci? ‎Nggak bisa," ujarnya usai acara Halal Bihalal bersama sejumlah relawan dari kalangan selebriti serta pengusaha, Jakarta Pusat, Minggu (3/8/2014).
Menurut Jokowi, lapangan pekerjaan terbesar berada di Jakarta. Maka itu banyak masyarakat yang tergiur mengadu nasib ke Ibukota. Lonjakan penduduk tersebut sebagian besar didasari minat mencari penghidupan layak. Maka itu solusi terbaik adalah mendorong pemodal untuk berinvestasi di daerah.
Dengan demikian, kata Jokowi, masyarakat tidak akan berpikir meninggalkan daerahnya dengan tersedianya banyak lapangan pekerjaan di daerahnya. Sehingga selain pemerataan ekonomi, sekaligus terjadi pemerataan jumlah penduduk.
"Kalau peredaran uang tidak didorong ke daerah. Kalau investasi tidak didorong ke daerah, ya akan seperti ini (ada lonjakan penduduk). Sampai kapan pun. Kuncinya cuman ada lapangan pekerjaan di daerah. Kalau ada lapangan pekerjaan di daerah, mereka nggak akan ke Ibukota," tandas Jokowi.
Baca juga:
Jokowi Halal Bihalal Bersama Para Relawan Selebriti
Jokowi Tersenyum Ladeni Permintaan Foto Selfie Puluhan Artis
Ruang Pameran untuk Jokowi Dipersiapkan di Museum Kepresiden
Ini Solusi Jokowi Tekan Urbanisasi di Jakarta
Menurut Jokowi, lapangan pekerjaan terbesar berada di Jakarta. Maka itu banyak masyarakat yang tergiur mengadu nasib ke Ibukota.
diperbarui 04 Agu 2014, 05:47 WIBDiterbitkan 04 Agu 2014, 05:47 WIB
Jokowi sosok yang unik. Ia tak segan turun ke gorong-gorong atau berdesakan dengan warga menyaksikan group musik rock kesukaannya.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pilkada Lampung 2024, Ini Kata Pengamat Hukum
Ketika KH Saifuddin Zuhri Ketahuan Menggunjing Mbah Mangli, Karomah Wali
Terganjal Persyaratan D4 dan S1, Nasib 249 Ribu Guru Non-ASN di Indonesia Terancam Tak Dapat Tunjangan Sertifikasi
Prabowo Subianto: Kita Harus Jaga Uang Rakyat
Mengenal ENIAC Komputer Pertama di Dunia
Pusung Tagel, Gelung Tradisional Wanita Bali yang Menggambarkan Kedewasaan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 30 November 2024
Dengan Kedekatan, Cara Mbak Ita Cegah Kenakalan Remaja di Kota Semarang
Prabowo: Bukan Saya yang Dihormati Negara Lain, Tapi Indonesia Disegani
6 Potret Megah Katedral Notre Dame Prancis Usai Direnovasi Besar-besaran Jelang Dibuka Kembali ke Publik
Penambang Pasir di Lampung Tengah Hilang Saat Perbaiki Peralatan di Dasar Sungai
Pelajar IKN Diajak Tingkatkan Kreativitas Konten Melalui Workshop Visual Storytelling ITB