Liputan6.com, Jakarta Pembangunan jalur layang bus Transjakarta Koridor 13 rute Ciledug-Tendean sudah memasuki proses lelang konstruksi. Sehingga menurut Wakil Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Agus Priyono, pembangunan segera dilaksanakan.
"Koridor 13 itu busway layang Ciledug-Tendean, sudah proses tayang di Unit Layanan Pengadaan (ULP) DKI untuk proses lelang," ungkap Agus di Balaikota Jakarta, Rabu (5/8/2014).
Menurut dia, anggaran yang dialokasikan untuk pembangunan jalur layang Transjakarta itu mencapai Rp 2,5 triliun. Apabila nantinya ada rencana penambahan rasio jalan, pihaknya sudah menyiapkan konstruksi Koridor Ciledug-Tendean untuk umum. Sehingga tidak hanya Transjakarta yang melewati jalur tersebut, melainkan juga kendaraan lain.
"Mix traffic masuknya. Tapi busway tetap di tengah. Misalnya ERP mau di situ, kita siap. Ini yang Ciledug-Tendean dulu karena yang paling berat traffic-nya," ucap Agus.
Selain koridor 13 jalur layang, ada pula 3 koridor lain yang baru dalam proses pengajuan multiyears. Yakni rute UI-Manggarai koridor 15, rute Tendean-Kalimalang koridor 14, dan Kampung Melayu-Pulogebang koridor 11.
"Nah kalau disetujui, akhir tahun ini mulai tayang untuk lelang," kata Agus.
Wakil Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama mengakui koridor layang busway sudah mulai tender. Sehingga nantinya ia berharap Jakarta memiliki jaringan busway layang. Selain koridor layang yang dibangun DKI, nantinya ia juga meminta 6 ruas jalan tol menyiapkan jalur bus Transjakarta. Tak hanya bus Transjakarta, bus-bus dari luar kota juga akan dipersilakan menggunakan jalur tersebut.
"Sehingga orang nanti iri kan. Misalnya macet di tol, tapi jalur khusus busnya lancar. Lama-lama kesel kan. Mending naik bus deh. Apalagi BBM nggak ada subsidi," jelas pria yang karib disapa Ahok itu. (Sss)
Jalur Layang Busway Koridor 13 Segera Dibangun
"Koridor 13 itu busway layang Ciledug-Tendean, sudah proses tayang di Unit Layanan Pengadaan (ULP) DKI untuk proses lelang".
diperbarui 06 Agu 2014, 13:22 WIBDiterbitkan 06 Agu 2014, 13:22 WIB
Kenyamanan dan kecepatan mencapai lokasi tujuan menjadi alasan pengguna untuk menggunakan moda bus transjakarta, (30/7/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Live dan Produksi VOD
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Minyakita Mahal, Mentan Minta Satgas Pangan Kawal HET
Potret Hendy Setiono Bareng Istri yang Sering ke Luar Negeri Bareng Keluarga
IHSG Terbang 2,12 Persen, Saham TLKM hingga BBNI Kompak Menghijau
Arti Kata Suvenir: Pengertian, Jenis, dan Makna di Balik Cinderamata
Arti Schedule: Pengertian, Manfaat, dan Tips Membuat Jadwal yang Efektif
Pemain Timnas Indonesia U-20 Diminta untuk Tetap Optimis usai Gagal di Piala Asia U-20 2025, Perjalanan Masih Panjang
Contoh Tujuan Hidup Manusia: Menemukan Makna dan Arah dalam Kehidupan
Siaran Langsung Piala Asia U-20 2025 Tayang Hari Ini di iNews dan GTV
BEI Suspensi 61 Saham Emiten, Ini Penyebabnya
Korban Tewas Akibat Insiden Berdesakan di Stasiun New Delhi Bertambah Jadi 18 Orang
Goreng Lele Tetap Lurus dan Gurih Tanpa Tepung, Ini Rahasianya
Tanpa Disadari, 10 Kebiasaan Sehari-hari Ini Bisa Merusak Liver