Liputan6.com, Jakarta - Sudah 10 tahun Presiden SBY memimpin. Sudah 10 kali pula ia menyampaikan Pidato Kenegaraan di hadapan parlemen.
Pidato Kenegaraan Presiden SBY yang digelar, Jumat (15/8/2014) ini merupakan yang terakhir kalinya. SBY pun mengungkap adanya 1.000 perasaan yang sulit dilukiskan saat berdiri di mimbar pidato.
"Hari ini saya berdiri di mimbar yang mulia ini dengan 1.000 perasan yang sulit dilukiskan. Sudah dapat dipastikan inilah terakhir kalinya saya berpidato di tempat yang terhormat ini sebagai Presiden RI," ungkap SBY.
"Walaupun ini adalah pidato yang ke-10, perasan saya sebenarnya sama dengan sewaktu pertama berdiri di sini pada 2005. Penuh semangat dan tekad untuk berbuat yang terbaik dan memberikan segalanya kepada bangsa dan negara," imbuh dia.
Dalam 10 tahun terakhir, SBY mengaku telah mencoba mendedikasikan seluruh jiwa dan raga untuk Indonesia. Terlepas dari berbagai cobaan, krisis dan tantangan yang dialami, tidak pernah satu menit pun SBY merasa pesimis terhadap masa depan Indonesia.
"Dan tidak 1 menit pun saya tergoda untuk melanggar sumpah jabatan dan amanah rakyat kepada saya sebagai presiden Indonesia, tanggung jawab saya pada akhirnya bukanlah kepada partai politik, bukan kepada parlemen, atau pemerintah, atau 1 kelompok, namun kepada republik, kepada rakyat Indonesia yang telah memberikan kepercayaan kepada saya, kepada sejarah, dan tentunya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa," papar SBY.
SBY: Ada 1.000 Perasaan yang Sulit Saya Lukiskan
Sudah 10 tahun Presiden SBY memimpin. Sudah 10 kali pula ia menyampaikan Pidato Kenegaraan di hadapan parlemen.
Diperbarui 15 Agu 2014, 10:54 WIBDiterbitkan 15 Agu 2014, 10:54 WIB
Buku setebal 807 halaman itu diterbitkan SBY sekadar untuk berbagi pengalaman menangani persoalan-persoalan Indonesia selama hampir 10 tahun menjadi presiden (Liputan6.com/Herman Zakharia).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3: Gaji Rp 14 Juta Bisa Beli Rumah Subsidi Sita Perhatian
Top 3 Islami: Tips Memilih Gamis Syar'i Terbaru untuk Wanita Bertubuh Pendek agar Tampak Tinggi, Gaji Fantastis Muadzin Masjidil Haram 2025
Gempa Magnitudo 6,3 Guncang Ekuador, 20 Orang Terluka dan Sejumlah Bangunan Rusak
Cuaca Hari Ini Sabtu 26 April 2025: Langit Malam Jabodetabek Seluruhnya Akan Cerah
Dedi Mulyadi Dukung Kebijakan Depok Bebaskan PBB Rakyat Kecil
Sarana Menara Tebar Dividen Final Rp 499,7 Miliar, Cek Jadwalnya
Resep Ayam Kecap Bawang Bombai untuk Disantap Bareng Keluarga di Akhir Pekan
Klarifikasi Tim TRUMP: Dinner Eksklusif Bareng Presiden AS Tak Harus Punya Token Rp 5 Miliar
Sejumlah Miliarder AS Jual Saham Sebelum Pasar Anjlok
Manchester United Hadapi Periode Kritis Demi Amankan Matheus Cunha
Pantai Kenjeran, Wisata Alam Surabaya Cocok untuk Melepas Penat
Hadiah Ultah ke-50: Satoshi Nakamoto Kembali Masuk Daftar Miliarder Dunia