Di Depan Jokowi-Ahok, 106 Anggota DPRD DKI Jakarta Dilantik

Sebanyak 106 anggota DPRD terpilih hasil Pemilu 2014 membaca sumpah dan janji jabatan dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD DKI Jakarta.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 25 Agu 2014, 12:23 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2014, 12:23 WIB
Jokowi Tampil Necis Saat Hadiri Rapat DPRD
Jokowi menerima berkas yang diikat dengan pita merah putih saat menghadiri rapat paripurna di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Jakarta, Rabu (23/7/14) (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 106 anggota DPRD terpilih hasil Pemilu 2014 membaca sumpah dan janji jabatan dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD DKI Jakarta. Pembacaan sumpah tersebut dipimpin Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta Made Rawa Aryawan di hadapan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama.

"Apakah Anda bersedia dilantik?" tanya Made saat pelantikan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (25/8/2014).

"Bersedia," jawab 106 anggota DPRD DKI Jakarta serempak.

Made pun memandu ucapan sumpah jabatan sesuai agama masing-masing anggota dewan. Sumpah janji ini, lanjut Made, mengandung tanggung jawab pada negara, menyelematkan pancasila dan UUD 1945 serta tanggung jawab pada demokrasi.

"Demi Allah, saya bersumpah, berjanji, bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya dengan berpedoman Pancasila dan UUD 1945. Bahwa saya dalam menjalankan kewajiban akan bekerja dengan sungguh-sungguh demi tegaknya kehidupan demokrasi, serta utamakan bangsa negara daripada kepentingan pribadi, seseorang, dan golongan. Saya akan perjuangkan aspirasi rakyat yang saya wakili demi kepentingan bangsa dan NKRI," demikian bunyi janji tersebut.

Selanjutnya, para anggota dewan terpilih secara simbolis melakukan penandatanganan dan penyematan tanda kehormatan. Kemudian, mereka pun duduk di kursi yang disediakan. (Yus)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya