Liputan6.com, Bogor - Seorang pria paruh baya tanpa identitas ditemukan tewas tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) Bogor-Jakarta di KM 51, tepatnya di Kelurahan Tanah Sareal, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Mayat pria berusia sekitar 65 tahun ini tersambar kereta dari arah Bogor menuju Jakarta sekitar pukul 17.00 WIB.
Salah seorang warga, Salahudin mengatakan mayat pria tanpa identitas tersebut ditemukan oleh anak kecil yang sedang melewati lokasi kejadian.
"Di tempat kejadian ditemukan gayung, baju berwarna merah, korek api dan gayung. Sepertinya, (korban) habis mandi di gorong-gorong," ujar Salahudin saat ditemui di tempat kejadian, Bogor, Selasa (21/10/2014).
Salahudin mengatakan, saat ditemukan jenazah pria itu mengenakan celana pendek kotak-kotak, baju warna biru, dan menggunakan peci warna cokelat. Warga juga sempat mendengar suara klakson kereta sebelum pria itu ditemukan tewas.
Selang 1 jam, jenazah dievakuasi petugas Polsek Tanahsareal. Jenazah langsung dibawa ke rumah sakit menggunakan ambulans.
Sementara informasi yang dihimpun, pria tua tersebut tengah melintasi rel usai mandi di sebuah gorong-gorong yang berada di dekat rel. Saat melintas, KRL dari arah Bogor melaju dengan kecepatan tinggi. Diduga pria tersebut tak melihat datangnya KRL, sehingga tubuh pria tua tersebut tertabrak.
Bagian kepala jasad terluka parah, bahkan bagian tubuhnya terburai keluar. Jasad pria paruh baya itu juga sempat terpental beberapa meter dari rel kereta. (Ado)
Pria Paruh Baya Tewas Tersambar KRL Bogor-Jakarta
Diduga pria tua tersebut tengah melintasi rel usai mandi di sebuah gorong-gorong yang berada di dekat rel.
Diperbarui 21 Okt 2014, 23:21 WIBDiterbitkan 21 Okt 2014, 23:21 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Meta AI di Indonesia: Lebih Cerdas, Cepat, dan Ramah dengan Llama 3.2
Belajar dari Aldi, Pembalap Indonesia Arai Agaska Siap Debut di FIM R3 BLU CRU World Cup
VIDEO: Kaesang Lepas Rombongan Mudik Gratis ke Surabaya
BNI Kantongi Restu Pemegang Saham untuk Buyback
Ramadhan Hampir Usai, Buya Yahya Peringatkan Bahaya Maksiat di Depan Mata
6 Potret Asmirandah Hadiri Pesta Ultah Anak Jessica Mila, Kompak Bareng Chloe
Arus Mudik Lebaran 2025 Mulai Terasa di Pelabuhan Bakauheni
Dapat Pasokan Gas, Pembangkit Listrik Madura Aman
Sengketa Tanah Mat Solar Berakhir Damai, Keluarga Terima Rp 2,2 Miliar
Tuberkulosis Masih Mengancam! 14 Orang Meninggal Tiap Jam di Indonesia karena TBC
VIDEO: Gaya Pakaian Tradisional Dianggap Sebagai Bagian Penting dari Perayaan Idul Fitri di Maroko
Saksikan Sinetron Asmara Gen Z Episode Rabu 26 Maret Pukul 17.00 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya