Liputan6.com, Jakarta - Saling tembak antara personel TNI dari Batalyon Infanteri (Yonif) 134 Tuah Sakti dan Brimob Polda Kepulauan Riau terjadi di Markas Brimob Batam pada Rabu 19 November. Penyebabnya hanya karena saling tatap.
Kepala Pusat Penerangan Markas Besar TNI Mayjen Fuad Basya membeberkan kronologi pecahnya konflik lanjutan 2 institusi itu. Menurutnya, perselisihan antara anggota Yonif-134 dan personel Brimob di Riau dipicu masalah sepele.
"Empat anggota kami (TNI) sedang ngopi di warung. Kemudian melintas beberapa anggota Brimob. Di situ terjadi saling tatap," ungkap Fuad seperti dilansir setkab.go.id, Kamis (20/11/2014).
Dari saling tatap di Jalan Trans Barelang, Kecamatan Sagulum itulah, lanjut Fuad, tanpa alasan jelas terjadi adu mulut di antara kedua pihak. Meski situasi sempat mereda, namun anggota Yonif dan personel Brimob itu malah memanggil rekan-rekannya.
Baku tembak pun tak terhindarkan sejak sore hingga malam hari. Akibat bentrokan itu, kaca barak Teratai Satuan Brimob Polda Kepulauan Riau pecah berantakan. Beberapa sepeda dan motor pun rusak akibat terkena tendangan dan 1 anggota TNI dikabarkan terluka.
Peristiwa bentrokan antara anggota TNI dan Brimob ini bukan kali pertama terjadi di Batam. Akhir September lalu, 4 anggota TNI terluka tembak setelah bentrok dengan personel Brimob. (Mut)
Kronologi Bentrok Yonif 134 Vs Brimob Batam Jilid 2 Versi TNI
Perselisihan antara anggota Yonif-134 dan personel Brimob di Riau ini dipicu masalah sepele: saling tatap.
Diperbarui 20 Nov 2014, 09:47 WIBDiterbitkan 20 Nov 2014, 09:47 WIB
Bentrok antara TNI dan Brimob di Batam terjadi 21 September 2014 lalu. Penggerebekan penimbunan BBM yang dilakukan aparat kepolisian berujung ricuh. Empat anggota TNI tertembak dalam kasus ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pelecehan Seksual hingga Intelektual Masih Dihadapi Seniman Perempuan di Jakarta
Wakil Wali Kota Depok Minta Bangunan Liar di Pinggir Situ Pangarengan Dibongkar
Kai EXO Siap Konser Solo di Jakarta, EXO-L Jangan Lupa Catat Tanggalnya
Niat Mengeluarkan Zakat Padi, Panduan Lengkap Zakat Pertanian dalam Islam
Nasib Makan Bergizi Gratis di Bulan Ramadan, Pemerintah Ubah Skema Penyaluran
Donald Trump hingga Paus Fransiskus, 338 Nama Masuk Nominasi Nobel Perdamaian 2025
Wilson Fisk: Dari Kingpin hingga Walikota, Evolusi Karakter Lawan Daredevil yang Menarik di MCU
BPBD Bekasi: 16.371 KK di 16 Kecamatan Terdampak Banjir
Astra Infra Beri Diskon Tarif Tol 20% Ruas Tangerang-Merak dan Cikopo-Palimanan
Lucinta Luna Ungkap Kondisi Nikita Mirzani Selama Ditahan: Happy dan Tetap Ceria
Trump Tunda Kebijakan Tarif, IHSG Ditutup Perkasa
Oppo A5 Pro Series, HP Android Stylish dengan Ketahanan Militer Siap Meluncur di Indonesia!