Liputan6.com, Jakarta - Komisaris Utama PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang baru, Chandra M Hamzah menyatakan akan melakukan langkah-langkah ke depan terhadap jabatan barunya itu. Mantan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tersebut punya agenda dalam membongkar orang-orang PLN yang terlibat kasus korupsi.
Namun, tentang bagaimana langkah yang akan diambil, Chandra mengatakan hal itu akan dibahas bersama Dewan Komisaris PT PLN pada awal tahun depan.
"Nanti kita bahas di awal Januari 2015," ujar Chandra di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (24/12/2014).
Kasus terakhir yang melibatkan petinggi PLN adalah korupsi pengadaan flame tube GT 1.2 Pembangkitan Sumatera Bagian Utara (KITSBU), Sektor Belawan dengan terdakwa Ermawan Arif Budiman. Dia kini jadi tahanan kota setelah Direktur Utama PLN Nur Pamudji memberi uang penjamin sebesar Rp 23,9 miliar.
Menurut Chandra, segala sesuatunya termasuk kasus tersebut akan menjadi agenda rapat Dewan Komisaris pada Januari 2015. Mengingat, Dewan Komisaris PLN baru efektif bekerja mulai 2 Januari 2015 dan semuanya perlu ada kesepakatan dari seluruh komisaris di PLN, baik pola, target, maupun rencana kerja.
"Begini, Dewan Komisaris itu kan bekerja bersifat dewan, jadi segala sesuatunya kita akan bahas di awal Januari. Kita perlu rapat Dewan Komisaris dulu. Baru efektif tanggal 2 Januari, nanti kita rapat. Nanti di sana kita akan lihat," ujar Chandra. (Ado/Mut)
Jadi Komisaris Utama PLN, Eks Pimpinan KPK Siap Bongkar Korupsi
Tentang bagaimana langkah yang akan diambil, Chandra mengatakan hal itu akan dibahas bersama Dewan Komisaris PT PLN pada awal 2015.
Diperbarui 24 Des 2014, 12:51 WIBDiterbitkan 24 Des 2014, 12:51 WIB
Bibit Samad Rianto (kanan) dan Chandra Hamzah (kiri) selaku para pemohon prinsipal mengikuti sidang perdana uji materi UU Nomor 30 Tahun 2002 tentang KPK di gedung MK, Jakarta.(Antara)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Chelsea Cari Kiper Baru, Salah Satunya Pemain Idaman Manchester United
Cak Imin Bakal Tunjuk Iman Sukri Nahkodai PKB Bali, Ajak Sowan ke Kiai Tapal Kuda
Tombak Trisula Senjata Tradisional Palembang Simbol Kekuasaan hingga Kekuatan Gaib
Menang di BYON Madness, Ongen Saknosiwi Masih Sempurna
Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
Piala Sudirman 2025: Indonesia Optimistis Menang Lawan Inggris
Bunda Iffet Ibunda Bimbim Slank Meninggal Dunia
64 Hari Kerja, Ahmad Luthfi Kembalikan Status Bandara A Yani jadi Internasional Lagi
Karena Utang Rp 3 Juta, Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur Sumsel
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Minggu 27 April 2025 Pukul 03.00 WIB
Soal Pemberantasan Judi Online, Ini Kata Sosiolog UGM
Cak Lontong Diangkat Jadi Komisaris Ancol