Liputan6.com, Medan - Seorang balita bernama Nesya, warga Martubung, tewas akibat terjatuh dari lantai dua terminal keberangkatan Bandar Udara Internasional Kualanamu, Medan, Sumatera Utara, Kamis (15/1/2015).
Menurut beberapa pengunjung Bandara Kualanamu, sebelum terjatuh, balita tersebut bermain-main di sela-sela besi pembatas lantai dua.
Balita itu terjatuh ke lantai terminal kedatangan domestik dan kepala korban sempat terbentur sehingga mengalami bengkak di bagian belakang.
Setelah mengetahui ada pengunjung yang terjatuh, petugas Bandara Kualanamu langsung membawa balita tersebut ke Rumah Sakit Patar Asih untuk mendapatkan pertolongan pertama.
Setelah itu, korban dirujuk ke RS Grand Medistra untuk mendapatkan perawatan medis yang lebih intensif. Namun, nyawa balita tersebut tidak dapat tertolong.
Manajer Humas dan Protokoler Bandara Kualanamu, Dewandono Prasetyo Nugroho mengungkapkan keprihatinan dan rasa berdukanya atas musibah yang dialami balita tersebut.
Manajemen Bandara Kualanamu akan menanggung seluruh biaya perobatan yang telah dijalani, termasuk biaya pemakaman balita tersebut. "Ini musibah yang tidak diinginkan siapapun. Pihak manajemen secara moral akan menanggung semua biaya perobatan hingga ke pemakaman korban," ucap dia.
Menurut Prasetyo, sebagai bentuk antisipasi, pihaknya telah memasang papan peringatan bagi pengunjung agar berhati-hati, terutama bagi kalangan keluarga yang membawa anak-anak atau balita.
"Ini menjadi peringatan bagi kita semua agar ke depan lebih berhati-hati memperhatikan putra-putri kita," pungkas Dewandono Prasetyo Nugroho. (Ant/Ans)
Balita Tewas Terjatuh dari Lantai 2 Bandara Kualanamu
Sebelum terjatuh, balita tersebut bermain-main di sela-sela besi pembatas lantai dua terminal keberangkatan Bandara Kualanamu, Medan.
Diperbarui 16 Jan 2015, 00:27 WIBDiterbitkan 16 Jan 2015, 00:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Minggu 27 April 2025: Jabodetabek Diprakirakan Hujan Sedang Siang Nanti
Top 3 Islami: 5 Tips Memilih Gamis Terbaru bagi Wanita Bertubuh Gendut agar Tampak Modis, Pilihan Hijab Wajah Chubby agar Lebih Tirus
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Slank Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel
Hasil Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Drama Extra Time, Blaugrana Juara usai Kalahkan Los Blancos 3-2
5 Look Makeup Natural Artis Berhijab yang Lagi Hits, Simpel dan Bikin Glowing!