Liputan6.com, Jakarta Siang ini Presiden Joko Widodo memanggil para kepala staf TNI ke Istana Negara. Para petinggi TNI itu datang memenuhi panggilan Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk jamuan makan siang bersama di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.
Pantauan Liputan6.com, Selasa (3/2/2015), para petinggi TNI yang datang yaitu ‎Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Gatot Nurmantyo, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Ade Supandi, Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Madya (Marsdya) Agus Supriatna, dan Komandan Kopassus Mayjen TNI Doni Monardo.
Selain dihadiri oleh para kepala staf TNI, acara makan siang juga dihadiri oleh Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Marciano Norman, Pangkostrad Mayjen TNI Mulyono.
Acara makan siang itu digelar di ruang tengah Istana Merdeka di sebuah meja makan panjang. ‎Mengawali jamuan makan siang, Jokowi terlihat berbincang-bincang sejenak dengan para tamunya tersebut. Setelah itu, Jokowi pun langsung mempersilakan para tamu yang hadir untuk menyantap makan siang yang disajikan secara prasmanan.
Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko menerangkan acara tersebut hanya diisi oleh jamuan makan siang. Tidak ada arahan khusus yang disampaikan Jokowi kepadanya dan para kepala staf TNI.
"Presiden pengin mengajak makan unsur pimpinan khususnya di Jakarta, itu saja. Tidak ada rekomendasi apa-apa. Saat ini situasi dalam keadaan baik," ucap Moeldoko.
Terkait apakah ada arahan khusus yang disampaikan Jokowi terkait kisruh antara Polri dengan KPK yang masih terus memanas hingga saat ini? Moeldoko menegaskan acara tersebut hanya undangan makan-makan para petinggi TNI tersebut.
"Tidak ada, nggak ada apa-apa, hanya makan-makan saja," pungkas Moeldoko.
Jokowi Santap Siang Bersama Petinggi TNI, Bahas KPK Vs Polri?
Adakah arahan khusus yang disampaikan Jokowi terkait kisruh antara Polri dengan KPK yang masih terus memanas hingga saat ini?
diperbarui 03 Feb 2015, 14:38 WIBDiterbitkan 03 Feb 2015, 14:38 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gelas Terbuat dari Apa: Mengenal Bahan, Jenis, dan Keunikan Gelas
Infografis Tarik Ulur Rencana Kenaikan PPN 12 Persen di Januari 2025 dan Plus Minusnya
5 Ciri-Ciri Orang yang Ceroboh, Apakah Anda Termasuk?
Bek Kiri Jadi Prioritas, Manchester United Coba Tikung Rencana Chelsea dan Liverpool
Harga Emas Antam Hari Ini 29 November 2024, Anjlok Usai Naik 2 Hari Beruntun
Daftar Hoaks Terkini Seputar Lowongan Kerja, dari Instansi Pemerintah sampai Perusahaan Besar
16 Arti Mimpi Naik Kapal Laut Menurut Islam dan Primbon, Pertanda Baik atau Buruk?
Jangan Tertipu! Identifikasi 4 Ciri Penipuan Digital dan Jaga Saldo Kamu
Putu Kambang, Kuliner Tradisional Pesisir Selatan yang Tergerus Zaman
Respons Krisdayanti dan Kresna Dewanata Usai Kalah di Pilkada 2024, Posisi Terakhir Versi Hitung Cepat
Anak Bungsu Pangeran William dan Kate Middleton Tertarik Musik, Kini Belajar Memainkan Drum
Sengit, Tottenham Hotspur Ditahan Imbang AS Roma