Liputan6.com, Jakarta - Komisi III DPR bersama seluruh institusi lembaga hukum pemerintah berkomitmen memperkuat koordinasi terkait Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) untuk menghindari polemik hukum nasional yang terjadi saat ini antara KPK dan Polri terulang kembali.
Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin mengatakan, hal itu menjadi salah satu kesepakatan dalam rapat konsultasi antara Pimpinan DPR bersama para pimpinan fraksi dan pimpinan komisi dengan pemerintah yang diwakili 4 Menteri Koordinator Kabinet Kerja Jokowi.
"Komisi III Bidang Polhukam yaitu bagaimana integrity, legal system, sesama penegak hukum dalam hal situasi yang berkembang kekinian tidak terulang kembali," kata Aziz Syamsuddin, usai rapat konsultasi dengan 4 Menko di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (3/2/2015).
Sementara itu, mengenai perkembangan terkait kisruh KPK dan Polri saat ini, pemerintah dan DPR mempercayakan sepenuhnya pada proses hukum. Aziz mengharapkan, seluruh pihak juga dapat menerima apapun keputusannya dengan baik.
"Kita tunggu saja proses ini kan lagi berjalan, proses penyidikan oleh Bareskrim dan juga penyidikan di KPK. Kita tunggu sampai kapan itu berjalan sebagaimana mestinya. Semua pihak diharapkan memahami dan legowo tentu dengan aturan Undang-Undang secara legal aspeknya," tandas Aziz.
Keempat Menko yang menggelar rapat konsulitasi dengan DPR tersebut yakni Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno, Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menko Perekonomian Sofyan Djalil, dan Menko Kemaritiman Indroyono Soesilo. (Riz)
Tekad Pemerintah dan DPR Cegah KPK Vs Polri Terulang
Terkait kisruh KPK dan Polri saat ini, pemerintah dan DPR mempercayakan sepenuhnya pada proses hukum.
Diperbarui 04 Feb 2015, 05:46 WIBDiterbitkan 04 Feb 2015, 05:46 WIB
Terkait kisruh KPK dan Polri saat ini, pemerintah dan DPR mempercayakan sepenuhnya pada proses hukum.... Selengkapnya
Foto Pilihan
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Baju Anak Perempuan Umur 10 Tahun yang Stylish dan Nyaman
5 Rekomendasi Parfum Pria Tahan Lama, Cocok Digunakan Dalam Berbagai Momen
Persaingan Ketat Lapangan Pekerjaan, Fresh Graduate Minta Gaji Berapa?
11 Tips agar Cepat Tidur untuk Tingkatkan Kualitas Hidup, Solusi Tepat Bebas dari Stres
6 Minuman Favorit Kopi Kenangan, Salah Satunya Juga Disukai di Luar Negeri
6 Outfit Jogging Wanita Hijab Simple, Tetap Catchy dan Nyaman Saat Olahraga
Mendagri soal Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa: Kita Kaji Dulu Alasannya Apa
5 Contoh Gambar Ilustrasi Kartun yang Menarik dan Mudah Dibuat
Biaya Hidup Kian Melonjak, Gaji Diatas UMR jadi Ideal?
PLN Icon Plus Hadirkan Beragam Solusi Dukung Digitalisasi Layanan Publik
VIDEO: Waspada! Kasus DBD di Jakarta Barat Meningkat!
Kebiasaan Nabi Muhammad sebelum Tidur yang Penting Ditiru, Lakukan Audit Harian