6 Minuman Favorit Kopi Kenangan, Salah Satunya Juga Disukai di Luar Negeri

Perpaduan kopi susu dengan gula aren asli Indonesia membuat Kopi Kenangan Mantan menjadi favorit banyak penyuka kopi.

oleh Henry Diperbarui 25 Apr 2025, 16:40 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2025, 16:40 WIB
Kolaborasi CinLok Dua Produk Kopi dan Cokelat Lokal Demi Kesejahteraan Petani
Kopi Kenangan menggandeng Pipiltin Cocoa untuk menghasilkan produk kolaborasi yang mendukung kesejahteraan petani (Foto: Kopi Kenangan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Ada beragam coffee shop atau kedai kopi kekinian di Indonesia, Salah satunya adalah Kopi Kenangan yang punya banyak gerai dan bahkan sudah membuka cabang di luar negeri. Terbaru, mereka membuka cabang perdana di Australia, tepatnya di Sydney.

Menyajikan kopi sebagai minuman utama tentunya mereka punya beragam varian dan jenis minuman kopi. Ada yang disajikan dingin, ada pula yang disajikan hangat dan ada yang punya beragam topping.

Tiap orang tentu punya pilihan sendri tergantung selera masing-masing. Menurut keterangan dari Kopi Kenangan, ada enam minuman favorit di seluruh gerai mereka di Indonesia. Ada menu yang ternyata juga sangat disukai di beberapa gerai mereka di luar negeri seperti di Singapura, India dan Taiwan. Berikut daftar minuman favoritnya.

1. Kopi Kenangan Mantan

Menu yang satu ini terbilang menu wajib yang tidak boleh kamu lewatkan ketika mampir di outlet Kopi Kenangan, Kopi Kenangan Mantan memiliki komposisi yang cukup sederhana, namun rasanya dijamin tidak mengecewakan. Perpaduan kopi susu dengan gula aren asli Indonesia membuat Kopi Kenangan Mantan menjadi top of mind di kalangan pecinta kopi.

Tak hanya di Indonesia, menu ini juga banyak disukai di beberapa gerai mereka di luar negeri, Menurut Edward Tirtanata, Co-Founder & Group CEO Kenangan Brands, kopi ini dianggap unik karena menggunakan gula aren yang kurang familiar di negara lain.

 

Kopi dengan Gula Aren

Kopi Kenangan Luncurkan Varian Ringan, Sasar Peminum yang Tak Tahan Kopi Pekat
Beberapa varian Light Series Coffee dari Kopi Kenangan. (dok. Kopi Kenangan)... Selengkapnya

"Penyuka kopi di negara lain, kecuali di Malaysia, tidak terlalu tahu tentang gula aren. Tapi mereka ternyata suka, makanya ini juga jadi menu paling laris di beberapa cabang kita di luar Indonesia," terang Edward saat ditemui di sebuah acara di kawasan Jakarta Selatan, belum lama ini.

2. Americano

Minuman satu ini terbuat dari espresso dan air. Di Kopi Kenangan, kopi Americano disebut juga Long Black, Americano di Kopi Kenangan punya tekstur yang lembut dan agak manis meski belum kita tambahkan gula atau pemanis lainnya, Kalau kurang suka yabg nanis bisa pesan tidakk diberi gula saat memesan.

3. Kopi Susu Black Aren

Varian minuman kopi susu ini menggunakan gula aren sebagai pemanis dan susu segar sebagai bahan utama. Kopi Kenangan Black Aren dikenal dengan rasa manis dan gurih dari gula aren serta aroma khas kopi.

4. Milo Dinosaurus

Minuman dari Kopi Kenangan yang terkenal dengan lapisan bubuk Milo yang melimpah di atasnya. juga memungkinkan pelanggan untuk mengkreasikan Milo Dinosaurus dengan tambahan topping dan sirup sesuai selera.

 

5. Creamy Aren Latte

Kecintaan Korea Selatan pada es Americano
Gambar pada 26 Januari 2023 ini menunjukkan orang-orang memegang es Americano selama wawancara dengan AFP di sebuah jalan di Seoul. Kopi sederhana -- segelas espresso yang disajikan di atas es, ditambag dengan air -- telah menjadi minuman nasional tidak resmi Korea Selatan, melebihi penjualan rekannya yang panas bahkan selama musim dingin yang mengigit, data Starbucks menunjukkan. (Jung Yeon-je / AFP)... Selengkapnya

Minuman ini terdiri dari espresso, susu dan gula aren. Bahannya hampir sama dengan Kenangan Mantan. Perbedaannya ada di rasa susu yang creamy banget.

6. Spanish Latte

Minuman ini merupakan perpaduan antara fresh milk, espresso, dan susu kental manis. Ada juga varian dengan Oatside (Oatside Magic Spanish Latte) yang cocok untuk paran vegan. Minuman ini tersedia dalam varian ice blended dengan whipped cream vanila/coklat.

Kopi Kenangan kembali memperluas jangkauan pasar internasional dari sebelumnya hanya di pasar Asia kini meluas hingga Australia. Pada Senin, 14 April 2025, Kopi Kenangan meresmikan gerai pertama Sydney.

Langkah strategis ini menjadi tonggak penting bagi Kenangan Brands, yang menaungi Kopi Kenangan serta Kenangan Coffee, karena untuk pertama kalinya perusahaan merambah pasar di luar Asia. Ekspansi ke Australia menandai komitmen Kenangan Coffee, nama gerai Kopi Kenangan di luar negeri, untuk memperkenalkan cita rasa khas Asia Tenggara ke panggung global, sekaligus menjawab tingginya minat konsumen internasional terhadap kopi Indonesia dengan pendekatan harga yang terjangkau.

 

Ekspansi Kopi Kenangan

Buka Gerai Baru di Australia, Kopi Kenangan Ungkap Strategi Bisa Diterima di 6 Negara.  foto: dok. Kopi Kenangan
Buka Gerai Baru di Australia, Kopi Kenangan Ungkap Strategi Bisa Diterima di 6 Negara.  foto: dok. Kopi Kenangan... Selengkapnya

Setelah Sydney, Kenangan Coffee akan melanjutkan ekspansinya ke kota Melbourne. Ini menandai babak baru dalam perjalanan Kopi Kenangan, yang telah memiliki 98 gerai di Malaysia, 7 gerai di Singapura, 2 gerai di Filipina dan 1 gerai di India.

Pasar Australia dipilih karena memiliki komunitas pecinta kopi yang besar, menjadikannya tempat strategis untuk memperkenalkan cita rasa khas Asia Tenggara yang menjadi andalan Kenangan Coffee. Ekspansi ini sekaligus menjadi selebrasi perusahaan karena beriringan dengan perayaan gerai ke-1000 Kenangan Brands yang mengambil lokasi di Kota Solo, Jawa Tengah.

Gerai ke-1000 Kenangan Brands berlokasi di sebuah bangunan ikonik dengan arsitektur khas Jawa, mencerminkan komitmen Kopi Kenangan dalam merangkul cita rasa kopi khas Indonesia di setiap ekspansinya, baik domestik maupun internasional. Menurut Edward, pencapaian 1.000 gerai di Indonesia menjadi momen yang sangat berarti tapi ini baru awal perjalanan dari mimpi Kopi Kenangan.

"Kami ingin membawa kopi Indonesia lebih jauh lagi, dan ekspansi ke Australia adalah langkah besar untuk mewujudkannya. Kami yakin kopi kami bisa dinikmati dan dicintai oleh pecinta kopi di sana, sama seperti di Indonesia," terangnya.

 

Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona
Infografis Kopi-Kopi Indonesia yang Jadi Primadona. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya