Liputan6.com, Jakarta - Banjir di Ibukota juga mengakibatkan aktivitas jual beli di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara lumpuh. Sejumlah ruko dan warung di sepanjang Jalan Boulevard, Kelapa Gading terlihat sepi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (10/2/2015), tak tampak pembeli yang singgah di warung yang menjual mie ayam, maupun ruko yang menyediakan makanan ringan dan juga aneka olahan produk susu itu.
Banjir yang menggenangi kawasan Kelapa Gading sejak Senin 9 Februari kemarin hingga hari ini belum surut. Pemilik ruko terpaksa tutup karena tak ada pembeli. Sejumlah pedagang mengaku omzetnya turun drastis hingga 50% akibat banjir yang melanda Ibukota.
Jika hujan mengguyur Ibukota, kawasan sentra bisnis Kelapa Gading ini dipastikan akan tergenang banjir. Ketinggiannya pun bervariasi hingga mencapai 1 meter lebih.
Selain itu, puluhan toko di Glodok, Jakarta Barat juga terpaksa tutup. Pertokoan yang sehari-hari ramai dipadati pembeli kini sepi dari aktivitas jual-beli. Namun, rumah makan Minang di kawasan ini tetap buka meski terendam banjir.
Menu lengkap ditawarkan kepada pembeli di tengah padamnya listrik dan genangan air di dalam rumah makan. Meski pembeli tetap berdatangan, namun penurunan omzet warung Padang ini mencapai 30%.
Hujan memang sudah tak lagi mengguyur Jakarta sejak siang tadi. Namun banjir di kawasan ini masih menggenang dengan ketinggian berkisar antara 20 hingga 30 centimeter. (Nfs/Yus)
Banjir, Aktivitas Jual-Beli di Kelapa Gading dan Glodok Lumpuh
Sejumlah toko dan warung di kawasan Kelapa Gading dan Glodok memilih tutup karena terendam banjir. Omzet pun menurun.
Diperbarui 10 Feb 2015, 18:54 WIBDiterbitkan 10 Feb 2015, 18:54 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
9 Tips Mengelola Waktu Agar Ibadah dan Aktivitas Produktif Tetap Seimbang
Cara Naik Bus dari Singapura ke Kuala Lumpur, Pilihan Hemat untuk Backpacker
Real Madrid Berada di Jalur yang Tepat untuk Menjaga Rekor atas Atletico Madrid
Kementerian ATR Bakal Bantu Jawa Barat Mengatasi Masalah Banjir yang Melanda Selama Ini
Kumpulan Doa Sesudah Witir Lengkap Arab, Latin, dan Artinya yang Mudah Diamalkan
Honor of Kings Hadirkan Voice Pack Melody Eks JKT 48 Eksklusif untuk Ramadan, Begini Cara Klaimnya!
Ciri-Ciri Gula Darah Tinggi yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Cepat Merasa Haus dan Lapar
350 Kata-Kata Setelah Lebaran yang Menyentuh dan Memotivasi
350 Kata-Kata Bijak Lebaran yang Menyentuh Hati
Perjuangan Warga yang Terisolasi Akibat Longsor Sukabumi untuk Penuhi Kebutuhan Hidup Keluarga
Zakat Fitrah 2025 Palembang: Rp37.500 per Jiwa, Begini Cara Hitungnya
GIS Beri Beasiswa untuk Siswa SMK IT, Dukung Talenta Muda di Dunia Teknologi