Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengakui saluran air (drainase) di ibukota banyak yang sudah tua sehingga tidak mampu menampung air hujan dengan curah hujan tinggi. Drainase di Jakarta saat ini hanya mampu menampung curah hujan di bawah 50 milimeter per hari.
"Betul sudah tua semuanya (drainase)," kata Basuki yang karib disapa Ahok itu di Balaikota Jakarta, Rabu (11/2/2015).
Meski begitu, Ahok tidak berniat melakukan pelebaran drainase sehingga mampu menampung curah hujan dengan intensitas lebih dari 80 milimeter per hari.
Pemprov DKI lebih memilih membuat banyak sumur resapan di seluruh wilayah Jakarta. Khususnya di jalur transportasi massal seperti Mass Rapid Transit (MRT) sepanjang Jalan Thamrin dan Sudirman.
"Nggak bisa diganti kan drainasenya. Kita akan buat sumur resapan tahun ini. kalau MRT selesai, di sepanjang Jalan Thamrin dan Sudirman mungkin akan kita bobok jalur yang dibuat taman itu, kita tambahkan sumur resapan," ujar Ahok.
Yang dilakukan Pemprov DKI selama ini, menurut dia, hanya sebatas penertiban dan normalisasi drainase. Seperti membersihkan saluran air, drainase yang tertutup bangunan kini telah dibuka, bangunan yang di atasnya pun dibongkar. Sehingga aliran air hujan dengan mudah bisa masuk ke dalam drainase.
"Kita sudah selesaikan drainase semuanya. Buktinya hujan besar, orang-orang bilang cepat kering. Dulu banyak orang yang meninggikan rumah supaya tidak banjir, tetapi malah menutupi saluran airnya. Jadi air nggak bisa masuk got. Karena itu kita bongkarin semua. Sekarang kan sudah lihat buktinya," jelas Ahok. (Ali/Mut)
Drainase Jakarta Sudah Tua, Ahok Akan Buat Sumur Resapan
Drainase tua itu tidak mampu menampung air hujan dengan curah hujan tinggi.
Diperbarui 11 Feb 2015, 15:52 WIBDiterbitkan 11 Feb 2015, 15:52 WIB
Ahok mengatakan bahwa dirinya akan bertahan di Gerindra apabila partai berlambang garuda merah itu konsekuen terhadap cita-cita yang telah dibuat sejak awal, Jakarta, Rabu (10/9/2014) (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Pesona Luna Maya Pakai Hijab, Penampilannya Semakin Anggun dan Tetap Modis
Film Animasi Jumbo Pecah Rekor, Momen Kebangkitan Sinema Anak Indonesia?
Manchester United Dapat Senjata Tambahan di Momen Krusial
Kerik Gigi Suku Mentawai, Ritual Kecantikan yang Menahan Sakit
Lonjakan Pendaftar PPSU, Cermin Sulitnya Cari Kerja?
KPK Sita Mobil Ridwan Kamil Terkait Kasus Dugaan Korupsi BJB
UNTR Tebar Dividen Final Rp 1.484 per Saham, Catat Tanggal Pembayarannya
343 TPA Ditutup, Pakar UGM Ingatkan Kesadaran Baru Pengelolaan Sampah
El Clasico di Final Copa del Rey! Barcelona vs Real Madrid, Siapa Juaranya?
Exploring the Fascinating World of the Japanese Zodiac
Selain Versace, Ini Merek Barang Mewah dari Grup Prada
Makan Bergizi, Jurus Jitu Mengembangkan Individu Berkualitas